Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Fakta Baru Kecelakaan Lion JT 610, Gunakan Paramotor hingga Kisah Putty Si Calon Pramugari

Kompas.com - 31/10/2018, 17:55 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Khairina

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim SAR gabungan Basarnas, TNI dan Polri terus berupaya keras mencari dan mengevakuasi korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610.

Kabar terbaru, 52 identitas korban telah ditemukan oleh tim SAR selama proses penyisiran hingga hari Selasa (30/10/2018).

Seiring identitas korban terungkap, demikian juga kenangan terakhir terurai satu demi satu.

Berikut ini sejumlah kisah dan fakta baru tentang proses pencarian korban pesawat Lion Air JT 610 di perairan Tanjung Karawang.

1. Sebanyak 52 kartu identitas milik korban ditemukan di antara puing-puing

Serpihan dan barang dari penumpang pascakecelakaan pesawat Lion Air JT 610 di Kapal Basarnas di perairan Karawang, Pantai Tanjung Pakis, Jawa Barat, Selasa (30/10/2018).KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Serpihan dan barang dari penumpang pascakecelakaan pesawat Lion Air JT 610 di Kapal Basarnas di perairan Karawang, Pantai Tanjung Pakis, Jawa Barat, Selasa (30/10/2018).

Deputi Bidang Operasi dan Kesiapsiagaan Basarnas Mayjen Nugroho Budi Wirianto menyebut, sampai dengan Selasa (30/10/2018) sore, timnya telah menemukan puluhan identitas para korban kecelakaan Lion Air JT 610.

Identitas tersebut ditemukan di perairan tempat jatuhnya pesawat itu di Tanjung Karawang, Jawa Barat.

"Sampai dengan saat ini, kami sudah menemukan sekitar 52 kartu identitas dari para korban, baik KTP, KTA, BPJS maupun paspor," kata Nugroho, di kantor Basarnas, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada hari Selasa (30/10/2018).

Detil dari identitas tersebut terdiri dari identitas 18 orang berjenis kelamin perempuan dan 34 orang laki-laki.

Baca Juga: Hingga Selasa, Basarnas Sudah Temukan 52 Identitas Korban Lion Air JT 610

2. Tim Paramotor bantu sisir lokasi kecelakaan

Pilot Paramotor Indonesia hendak melakukan observasi di sekitar perairan Tanjungpakis, Karawang, Selasa (30/10/2018).KOMPAS.com/ FARIDA FARHAN Pilot Paramotor Indonesia hendak melakukan observasi di sekitar perairan Tanjungpakis, Karawang, Selasa (30/10/2018).

Komunitas Paramotor Indonesia atau powered paraglider melakukan penyisiran korban dan puing pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang.

"Ini pertama kalinya Paramotor Indonesia berperan dalam operasi pencarian pesawat jatuh bersama Basarnas," ujar Ketua Paramotor Indonesia Cahyo Alkantana, di Posko Tanjungpakis, Karawang, Selasa (30/10/2018).

Ada 8 pilot paramotor dalam dua hari ke depan dan dalam sehari, para pilot paramotor bisa belasan kali terbang melakukan pemantauan dari udara.

"Cara ini terbilang efektif karena tidak memerlukan landasan seperti helipad untuk terbang, karena kami bisa terbang dari mana saja. Paramotor juga bisa terbang dengan ketinggian 1.000 meter hingga 1 meter di atas permukaan laut," kata dia.

Baca Juga: Paramotor Indonesia Ikut Sisir Puing Lion Air JT 610 di Karawang

3. Setelah menikah empat bulan lalu, Ayu janji akan pulang

Ning Icha (70)  ibunda dari Rezky Amalia (32) ketika berada dikediamannya  Kompleks Bahagia Jalan Damai 3 No 8-9 Kecamatan Sukarami Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (30/10/2018).KOMPAS.com/ Aji YK Putra Ning Icha (70) ibunda dari Rezky Amalia (32) ketika berada dikediamannya Kompleks Bahagia Jalan Damai 3 No 8-9 Kecamatan Sukarami Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (30/10/2018).

Tuntutan pekerjaan sebagai pegawai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), membuat Rezky Amalia (32) atau sering dipanggil Ayu, harus hidup terpisah dengan suaminya, Murtadi Kurniawan.

Keduanya baru saja melangsungkan pernikahan empat bulan lalu. Ayu pun sempat berjanji akan pulang ke kampung halaman suaminya di Palembang.

“Bulan November rencananya mau pulang dan kumpul bersama keluarga. Biasanya Ayu minta dibuatkan model gandum, karena itu makanan favoritnya. Sekarang, tidak ada lagi yang minta dibuatkan model gandum," ujar Ning, ibunda Ayu, seraya menyeka air mata.

Ayu menjadi salah satu korban meninggal dalam kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 pada hari Senin (29/10/2018).

Baca Juga: Pulang November, Janji Terakhir Ayu Sebelum Tragedi Lion Air JT 610

4. Penerbangan terakhir Putty sebelum resmi diangkat pramugari

Sutarno (61) menunjukan foto putrinya Putty Fatikha Rani (19),  salah satu penumpang yang menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di perairan Karawang, Jawa Barat, Selasa (30/10/2018) sore.KOMPAS.com/ARI WIDODO Sutarno (61) menunjukan foto putrinya Putty Fatikha Rani (19), salah satu penumpang yang menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di perairan Karawang, Jawa Barat, Selasa (30/10/2018) sore.

Putty Fatikha Rani (19) adalah salah satu penumpang yang menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di perairan Karawang, Jawa Barat (Jabar).

Remaja putri kelahiran Demak,16 April 1999 itu sedang menjalani masa training untuk menjadi pramugari.

Naas, pada penerbangan di hari terakhir magang tersebut, Putty bertugas di pesawat Lion Air JT 610. Pada hari Senin (29/10/2018), pesawat yang ditumpangi Putty mengalami kecelakaan.

Keluarga Putty pun berharap masih ada mukjizat, apalagi tim penyelamat masih terus berupaya melakukan pencarian terhadap para korban.

“Putty sudah lima kali ikut penerbangan. Penerbangan itu yang terakhir dan nantinya diangkat jadi pramugari,” ungkap Sutarno, ayah kandung Putty.

Baca Juga: Lion Air JT 610, Penerbangan Terakhir Putty Sebelum Resmi Jadi Pramugari...

Sumber: KOMPAS.com (Ari Widodo, Aji YK Putra)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com