Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Listrik hingga Air Bersih Jadi Tantangan Tim SAR Bencana Sulteng

Kompas.com - 02/10/2018, 10:18 WIB
Hendra Cipto,
Reni Susanti

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com – Pemerintah Kota Makassar mengirim bantuan kemanusiaan untuk bencana gempa bumi dan tsunami di Sulawesi Tengah (Sulteng).

Namun, banyak kendala yang dihadapi di lapangan saat melakukan pencarian korban.

“Saat di lapangan, banyak kendala yang dihadapi tim seperti listrik padam, tidak adanya air bersih, keamanan kurang, hingga penjarahan terjadi di mana-mana. Akses jalan tertutup bekas gempa dan bahkan BBM langka,” tulis Cakrawala di grup WA Damkar Kota Makassar.

Saat dicoba konfirmasi lebih jauh perihal kendala yang dihadapi, telepon selular Cakrawala sulit dihubungi, Selasa (2/10/2018).

Baca juga: Korban Meninggal Gempa dan Tsunami Palu Capai 925 Jiwa, 799 Luka-luka

 

Diperkirakan, jaringan komunikasi di Sulteng belum pulih pasca gempabumi dan tsunami.

Dalam penyataan yang disampaikan Cakrawala dalam grup WA Damkar Kota Makassar, BBM menjadi langka. Harganya meroket mencapai Rp 100.000 perliternya.

Kompas TV Santunan yang diberikan sebesar Rp 15 Juta untuk korban meninggal dan santunan Rp 5 Juta untuk korban yang mengalami luka berat di rumah sakit.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com