Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Batik Air Tergelincir di Bandara Manokwari

Kompas.com - 13/03/2018, 15:17 WIB
Kontributor Kompas TV Manokwari, Budy Setiawan,
Farid Assifa

Tim Redaksi

MANOKWARI, KOMPAS.com — Pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID-6155 tergelincir di Bandar Udara Rendani, Manokwari, Papua Barat, Selasa (13/3/2018) sekitar pukul 12.50 WIT. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Sesuai informasi yang dihimpun Kompas.com, pesawat jenis Airbus A320 berpenumpang 125 orang ini sedianya akan terbang dari Manokwari tujuan Sorong. Namun, saat hendak berbelok memutar di ujung bandara dan akan take off, ban sebelah kanan turun di luar landasan.

Hal tersebut membuat ban pesawat tidak bisa kembali ke jalur. Penumpang pun harus dievakuasi dan Bandara Rendani ditutup hingga evakuasi pesawat selesai.

Belum ada keterangan resmi dari pihak otoritas Bandar Udara Rendani, Manokwari, ataupun perwakilan Batik Air Manokwari. Hingga kini proses evakuasi pesawat masih berlangsung.

Baca juga: Insiden Pesawat Tergelincir, Bandara Pattimura Ditutup 3 Jam

Sementara berdasarkan penuturan salah satu penumpang, Musa Abdul Hakim, kecelakaan ini terjadi saat pesawat hendak melakukan take off menuju Bandar Udara DEO Sorong. Namun, saat akan berbelok di ujung landasan, ban pesawat terperosok keluar dari landasan pacu.

Baca juga: Pesawat Milik Kemenhub Tergelincir Saat Mendarat di Bandara Pattimura

“Pesawat sedang persiapan mengambil ancang-ancang sebelum take off. Saat berputar, ban sebelah kanan terperosok di luar runway dan pesawat juga belum terbang,” katanya.

Hingga kini Kompas.com masih berusaha meminta konfirmasi terkait insiden ini ke otoritas berwenang.

Kompas TV Pesawat Cessna tergelincir di Bandara Pattimura
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com