Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaki yang Terjebak di Gunung Kelud Berhasil Dievakuasi dan Selamat

Kompas.com - 07/11/2017, 07:42 WIB
M Agus Fauzul Hakim

Penulis

KEDIRI, KOMPAS.com - Tim gabungan penyelamat berhasil menemukan lokasi terjebaknya serombongan pendaki gunung di kawasan puncak Gunung Kelud, Kediri, Jawa Timur, dan mengevakuasi mereka, Selasa (7/11/2017) pagi.

Kepala Badan Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kediri Randi Agata menyampaikan, Selasa sekitar pukul 05.00 WIB, para petugas berhasil membawa para pendaki tersebut menuruni gunung.

"Semuanya dalam keadaan selamat," ujar Randi Agata, Selasa. 

Menurut dia, total ada sembilan pendaki yang dievakuasi. Tujuh pendaki yang diselamatkan pagi ini terdiri dari tiga perempuan dan empat laki-laki. Sebelumnya ada dua pendaki yang sudah dievakuasi terlebih dahulu lewat Blitar oleh tim penyelamat. 

Hanya satu dari para pendaki, yaitu seorang pendaki perempuan, terpaksa dievakuasi dengan cara ditandu karena menurunnya kondisi kesehatan. Pendaki ini langsung mendapatkan penanganan kesehatan oleh tim medis yang sudah berjaga di posko kaki Gunung Kelud.

Baca juga: Lokasi 9 Pendaki yang Terjebak di Gunung Kelud Teridentifikasi

Meski semua pendaki dalam keadaan selamat, belum diketahui pasti kondisi kesehatan mereka karena pemeriksaan masih terus berlangsung. Identitas mereka juga masih dalam pendataan.

"Untuk selanjutnya kami serahkan kepada BPBD Blitar," Randi menambahkan.

Sebelumnya diberitakan, para pendaki tersebut terjebak di samping Gunung Sumbing yang berlokasi di sebelah selatan kawah Gunung Kelud. Lokasi ini berjarak sekitar tujuh kilometer dari pos pantau Kelud yang ada di Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri.

Mayoritas dari mereka berasal dari luar kota dan mengambil start pendakian dari arah Gandusari, Kabupaten Blitar, pada Senin (6/11/2017) sekitar pukul 09.00 WIB.

Hingga Selasa pukul 01.00 WIB, petugas masih berjibaku menuju lokasi tersebut. Para petugas itu terdiri dari personel Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kediri, serta tim medis. Mereka dipandu warga sekitar.

Saat itu tim menghadapi tantangan lapangan yang cukup sulit untuk bisa menjangkau para korban karena medan yang cukup terjal ditambah dengan gelapnya malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com