Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Warga Tasik dan Ciamis Berharap Mobil Jokowi Berhenti...

Kompas.com - 10/06/2017, 22:19 WIB
Irwan Nugraha

Penulis

Kompas TV Warga “Gagal Fokus” Lihat Jokowi Pake Sepatu Kets

Di dua lokasi yang dikunjungi Jokowi di Kabupaten Ciamis, warga dan para santri terlihat sangat antusias tak kalah dengan warga Tasikmalaya hanya untuk melihat langsung pemimpinnya tersebut.

Namun, memasuki lokasi acara di kedua lokasi tersebut diberlakukan pengamanan yang cukup ketat dan hanya orang-orang tertentu yang bisa masuk.

Sepulang dari Kabupaten Ciamis, sore harinya rombongan kembali lagi ke Kota Tasikmalaya dengan tujuan meresmikan Lapangan Udara Wiriadinata sebagai Pangkalan TNI AU di Tasikmalaya dijadikan Bandara Komersial.

Bahkan, perubahan status bandara komersial itu cukup cepat setelah kedatangan Presiden RI selama dua hari di Priangan Timur, Jawa Barat.

Padahal sebelumnya Pemerintah Kota Tasikmalaya sudah belasan tahun yang lalu mengajukan lapangan udara tersebut untuk dijadikan Bandara Komersial.

Setelah Jokowi menyaksikan langsung penandatanganan MoU peralihan fungsi bandara tersebut, rombongan Presiden dikabarkan telah kembali ke Jakarta seusai dua hari kunjungannya di Kota/Kabupaten Tasikmalaya dan Ciamis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com