Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 3 Berita Aksi Kontroversial Pasha "Ungu"

Kompas.com - 30/03/2017, 09:00 WIB

Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sigit Purnomo Said membantah menyewa rumah yang dibiayai pemerintah kota setempat senilai Rp 1 miliar.

Saat dihubungi dari Palu, Rabu (11/1/2017), pria yang akrab disapa Pasha "Ungu" itu menyatakan, informasi terkait besaran sewa rumah tersebut adalah keliru dan tidak berdasarkan fakta yang sebenarnya.

"Informasi ini ngaco. Kontrakan apa yang sebesar Rp 1 miliar, datanya dari mana? Kalau mau memberi informasi kepada masyarakat itu harus akurat," kata dia.

Menurut dia, sewa rumah yang ditempatinya itu sebesar Rp 60 juta per bulan. Untuk enam bulan berjalan, sewanya sudah dibayar dengan mencarikan uang sendiri.

"Kalau dikatakan ada anggaran pada tahun 2017, silakan cek saja. Ini ngarang dan tidak berkualitas," katanya.

Selengkapnya baca di sini

(Baca juga: Dituding Pakai Dana APBD, Pasha ?Ungu? Laporkan Anggota DPRD ke Polisi)

3. Ini Komentar PNS atas Kemarahan Pasha "Ungu" Saat Pimpin Apel Perdananya

Sejumlah pegawai negeri sipil Kota Palu menyayangkan sikap Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said atau dikenal sebagai Pasha "Ungu" yang marah saat memimpin upacara, Kamis (18/2/2016).

Kejadian itu berlangsung ketika Pasha memimpin upacara apel kesadaran di Balai Kota Palu, pagi tadi. Begitu memasuki podium, ia melihat banyak pegawai di depan, samping, dan belakangnya tertawa.

"Apa motif saudara-saudara tertawa terbahak-bahak? Saya malu karena ada yang tertawa terbahak-bahak saat saya masuk. Next (selanjutnya), saya tidak mau ini terulang lagi. Polisi Pamong Praja harus mengecek yang tertawa itu. Jelas? Jelas? Jelas?" kata Pasha dengan nada tinggi.

Beberapa PNS yang mengikuti upacara menanggapi berbeda reaksi Pasha di atas podium itu. Sebagian di antaranya mengatakan wajar bila peserta upacara tertawa karena gembira melihat artis yang menjadi wakil wali kota tersebut.

"Banyak sekali pegawai di sini yang baru pertama kali melihat wajahnya secara langsung sehingga spontan menyambut dengan tawa karena gembira saat beliau pertama kali naik podium," kata seorang pegawai senior seperti dikutip Antara, Kamis.

Selengkapnya baca di sini

(Baca juga: Mendagri Tertawa Lihat Gaya Berpakaian Pasha "Ungu")

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com