Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

99 Kubah, Konsep Desain Ridwan Kamil untuk Masjid Terbesar di Sulsel

Kompas.com - 01/08/2016, 18:18 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mendapat permintaan dari Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo untuk mendesain masjid terbesar di Provinsi Sulawesi Selatan.

Ridwan berkisah, permintaan itu diungkapkan Syahrul saat dirinya diundang ke Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu.

"Gubernur Sulawesi Selatan dulu mengundang saya waktu ada acara di Sulsel. Kemudian minta bantu mendesainkan masjid rayanya yang ada di pinggir laut lokasinya," ucap Emil, sapaan akrbanya, di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum, Senin (1/8/2016).

Emil mengaku sempat menawarkan beberapa konsep desain bangunan. Namun, Syahrul memilih bangunan berkonsep 99 kubah. Dalam desainnya itu, Emil mengusung filosofi matematika dalam agama Islam.

"Dikasih beberapa konsep  yang dipilih yang itu. Jadi matematika angka itu menjadi inspirasi. Jadi kita bikin 99 kubah sebagai simbol dari 99 asmaul husna," ungkapnya.

"Konsepnya pertama adalah harus megah, kedua idenya itu saya senang dengan angka. Di Islam kan banyak angka ya, tauhidnya satu, rukun islamnya lima , rukun imannya enam, asmaul husnanya 99, juznya 30," tambahnya.

Dia menuturkan, ada beberapa kepala daerah yang memintanya untuk mendesain bangunan. Namun, kata Emil, dia berkomitmen hanya bisa mengakomodir jika bangunan itu berupa tempat ibadah.

"Saya itu banyak dimintal tolong oleh banyak kepala daerah dan saya hanya bisa membantu kalau hanya tempat ibadah. Kalau bukan tempat ibadah saya gak bisa paling saya hanya bisa mengarahkan kepada konsultan saja," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com