Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pertama Sekolah, Ada Tes Urine untuk Siswa Baru

Kompas.com - 18/07/2016, 14:48 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Ratusan siswa baru di SMAN 1 Giri Banyuwangi menjalani tes urine narkoba di hari pertama sekolah, Senin (18/7/2016). Biaya tes urine dibebankan kepada siswa masing-masing sebesar Rp 105.000.

"Sejak awal kami sudah menginformasikan kepada wali murid terkait tes urine dan mereka sepakat," ujar Mujib, Kepala SMAN 1 Giri Banyuwangi, Senin siang.

Pada hari pertama, siswa yang menjalani tes urine adalah siswa baru dan seluruh guru sekolah. Selanjutnya, giliran siswa kelas XI dan XII serta pegawai sekolah.

"Targetnya akhir Juli semuanya selesai dites narkoba," ucapnya.

Jika ada murid dan pegawai yang terindikasi narkoba, Mujib mengatakan akan menyerahkan kasus tersebut kepada pihak pihak terkait.

"Tes narkoba ini kan melibatkan banyak pihak seperti polisi, dinas kesehatan dan BNN. Nanti jika ada yang terindikasi menggunakan narkoba keputusannya ditangan mereka," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com