Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar: Dua Hari Sekali Saya Diprotes, Jalan Rusak

Kompas.com - 22/06/2016, 17:51 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

BANYUMAS, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan bahwa ada beberapa jalan alternatif mudik yang belum mengalami kerusakan. Ada pula yang minim marka dan penerangan.

Saat ini Pemprov Jateng tengah mengevaluasi seluruh jalan yang hendak dilalui para pemudik. Sejumlah jalur alternatif juga tengah didata, disiapkan untuk dilalui pemudik.

Ganjar berjanji akan berusaha melengkapi kekurangan itu agar pemudik bisa merasa nyaman.

"Yang belum nanti akan dipandu rambu atau disiapkan orang," kata Ganjar seusai peresmian jalur lingkar Sumpyuh di Banyumas, Rabu (22/6/2016).

Ia juga meminta para pihak untuk membantu tim mengecek kondisi jalan sepanjang 2.000 km. Tim itu yang akan melaporkan kondisi jalan yang akan dilewati pemudik.

"Ada masalah apa, segera laporkan agar bisa di-handle. Tim juga saya minta cek jalan nasional," kata pria 47 tahun ini.

Terkait jalan yang masih dalam proses pembangunan yang belum siap dilintasi, Ganjar meminta agar ada petunjuk berupa tulisan bahwa jalur itu belum siap digunakan.

Ia ingin mendorong jajaran di bawahnya untuk jujur dalam bekerja.

"Dua hari sekali, saya diprotes, jalan rusak. Saya akan pantau terus. Kalau belum, saya minta ditulis mohon maaf ke rakyat. Disampaikan saja, karena kalau enggak bisa dipaksakan mendingan berkata jujur," kata dia.

Ganjar mengimbau agar pemudik memastikan dalam kondisi sehat karena hal itu menentukan keselamatan mereka di jalan.

"Pemudik kami harapkan sehat raganya, sehat pikirannya, dan sehat mobilnya. Ini penting karena pemudik ada 10 juta, spiritnya bertemu keluarga," kata Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com