Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zulkifli Hasan: Tunggu Tanggal Mainnya, Kami Dukung Kehendak Warga DKI

Kompas.com - 08/05/2016, 21:31 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

PEKALONGAN, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyatakan bahwa kandidat calon gubernur DKI Jakarta harus memiliki jiwa Pancasila. Namun sampai sekarang PAN belum menentukan figur yang akan diusung dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Pernyataan tersebut keluar saat Zulkifli Hasan melakukan safari kebangsaan merajut kebhinekaan bersama puluhan tukang becak di Lapangan Sorogenen, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Minggu (8/5/2016).

"Tunggu tanggal mainnya ya, yang jelas kami mendukung apa yang dikehendaki warga DKI, PAN kan menurut suara rakyat. Terpenting dari bakal calon adalah yang mempunyai berwawasan kebangsaan, Pancasilais, yaitu yang mempunyai kebijakan berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa," kata Zulkifli.

Menurutnya PAN mendukung langkah-langkah calon pemimpin sesuai dengan kemanusiaan yang adil dan beradab dengan tujuannya mempersatukan indonesia bukan memecah belah.

Selain itu calon pemimpin tersebut harus selalu mengutamakan musyawarah dan mufakat sesuai dengan Pancasila pasal ke empat.

"Kriteria yang terakhir yang akan didukung PAN ialah tidak membedakan kaya dan miskin," tutupnya.

Kompas TV PAN Masih Galau Tentukan Cagub DKI
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com