Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangan Bom Sarinah Picu Penutupan Kebun Raya Bogor

Kompas.com - 14/01/2016, 17:53 WIB
Kontributor Bogor, Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Aksi teror yang terjadi di pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2016), berdampak ditutupnya Kebun Raya Bogor.

Terhitung sejak pukul 12.00 WIB siang, Kebun Raya Bogor ditutup sampai waktu yang tidak ditentukan.

Penutupan Kebun Raya tersebut berkaitan dengan penetapan siaga satu di Kota Bogor oleh kepolisian.

"Pengunjung yang sudah terlanjur masuk kita keluarkan. Penutupan Kebun Raya Bogor ini berkaitan dengan pengamanan Istana Bogor. Terlebih, Presiden Jokowi akan pulang ke Bogor lebih cepat,” kata Kapolresta Bogor AKBP Andi Herindra.

Selain menutup Kebun Raya Bogor, polisi juga akan melakukan razia hingga malam, terutama di kawasan perbatasan.

“Kami lakukan razia di semua titik, termasuk perbatasan,” kata Andi.

Razia difokuskan pada semua jenis kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil. Pasukan bersenjata disebar hingga ke wilayah perbatasan.

"Kami fokuskan untuk memeriksa barang-barang di kendaraan tersebut. Malam hari juga kita akan razia,” tuturnya.

Sementara itu, Humas Kebun Raya Bogor Doni Darussalam mengatakan, atas instruksi dari pihak manajemen, maka seluruh aktivitas di dalam kebun raya dientikan sementara.

Penutupan itu dilakukan karena adanya sterilisasi yang dilakukan kepolisian dan TNI guna mengantisipasi ancaman teror di lokasi yang berdekatan dengan Istana Bogor.

"Karena ada beberapa jalan di dalam Kebun Raya yang sering digunakan presiden," pungkas Doni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com