Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suara Tembakan Terus Terdengar, Wagub Kepri Masih Terjebak

Kompas.com - 19/11/2014, 21:27 WIB
BATAM, KOMPAS.com — Suara tembakan masih terdengar di Mako Brimob Polda Kepri, Batam, Rabu (19/11/2014). Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo dan empat orang wartawan masih terjebak di dalam Mako Brimob.

Tepat sekitar pukul 19.55 WIB, suara tembakan terdengar dan anggota Brimob Polda Kepri yang berada di dalam gedung langsung diperintahkan untuk siaga dan tidak boleh melepaskan tembakan.

"Teman-teman wartawan dan dari Pempov Kepri di sini saja, jangan ke mana-mana. Terus berlindung dan ikut arahan kami. Jangan panik dan tetap waspada," ujar anggota salah satu Komandan Kompi Brimob Polda Kepri menenangkan.

Hingga pukul 20.25 WIB, suara tembakan masih terdengar.

Empat orang wartawan, termasuk Tribun, masing-masing Muhammad Bunga Ashab (Koran Sindo Batam), Gabriel P Sara (Batamtoday.com), Dedi Manurung (Haluan Kepri), dan Zabur A (Tribun Batam), bersembunyi dan berlindung di rumah Kasat Brimob Polda Kepri.

Sebelumnya, mereka dievakuasi dengan menggunakan mobil barracuda Gegana, kemudian dibawa ke arah bukit di ruang kantor Kasat Brimob Polda Kepri.

Masyarakat menjauh

Situasi di Tembesi yang tetap mencekam membuat para pedagang di sekitar Mako Brimob cepat-cepat mengemasi barang dagangan mereka, Rabu malam.

Warga yang sebelumnya melihat baku tembak di Mako Brimob dari jarak agak dekat kini mulai menjauh karena suara tembakan makin bertubi-tubi.

Pantauan Tribun Batam, depan Mako Brimob sudah kosong dari warga, yang ada hanyalah mobil polisi militer (PM).

Arus lalu lintas di Jalan Raya Trans-Barelang masih tetap bisa dilalui pengendara. Hanya saja, warga yang melintas diharapkan berhati-hati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com