"Dua orang korban tewas akibat longsor ini adalah Ai Rini, kelahiran 1983, dan anaknya bernama Abdul Azis, yang berusia sembilan bulan. Korban tertimbun longsor saat si ibu menyusui bayinya di rumahnya. Mereka terkubur tanah saat rumah itu tertimbun longsor sore tadi," kata Kundang, Senin petang.
Longsor terjadi di sebuah tebing dengan tinggi puluhan meter di daerah persawahan kampung tersebut. Kundang menilai longsor diduga akibat guyuran hujan di wilayah ini yang terjadi sejak siang tadi.
"Tebing yang longsor diperkirakan puluhan meter. Di bawahnya persawahan dan rumah korban tewas itu. Korban diduga tak bisa melarikan diri karena sang ibu sedang menyusui bayinya," kata Kundang.
Sampai sekarang, lanjutnya, pihaknya masih berupaya mengangkat material tanah longsor yang menimpa rumah korban. Pihaknya di lapangan dibantu beberapa petugas kepolisian, TNI, dan warga setempat.
Sebelumnya diberitakan, dua orang warga Kampung Pesantren, Desa Karangmulya, Kecamatan Jamanis, Kabupaten Tasikmalaya, ditemukan tewas tertimbun longsor saat berada di rumahnya, Senin (7/4/2014) sore. Longsor terjadi di sebuah tebing akibat guyuran hujan yang terjadi sejak siang tadi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.