Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wali Kota Terpilih Kediri Akan Dilantik 2 April

Kompas.com - 28/03/2014, 20:08 WIB
Kontributor Kediri, M Agus Fauzul Hakim

Penulis


KEDIRI, KOMPAS.com - Pelantikan Wali Kota Kediri, Jawa Timur, akan digelar pada 2 April mendatang. Pelantikan rencananya akan dilakukan oleh Gubernur Jawa Timur dan dihadiri beberapa menteri kabinet.

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Kediri, Jawadi mengatakan, sedikitnya ada 250 undangan yang akan hadir dalam resepsi di gedung DPRD setempat itu. Mereka berasal dari elemen pimpinan daerah sekitar Kediri maupun dari Provinsi Jawa Timur.

Sedangkan pejabat dari pusat, kata dia, rencananya akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Radjasa serta Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan.

“Untuk para menteri, siang ini masih konfirmasi sejauh mana kehadirannya,” kata Jawadi, Jumat (28/3/2014).

Pelaksanaan pelantikan Wali Kota Kediri akan berlangsung secara ketat. Selain para undangan, pihak lain yang hadir juga harus mengantongi kartu identitas khusus yang dikeluarkan pemkot.

Menurut Jawadi, pengamanan ketat dilakukan demi menjaga nuansa sakral pelantikan. “Dilaksanakan sesakral mungkin dan khidmat," pungkas Jawadi.

Pemilihan Wali Kota Kediri sudah digelar pada 29 Agustus 2013 bersamaan dengan Pemilihan Gubernur Jawa Timur. Saat itu, Pilwali diikuti oleh tujuh pasangan calon.

Dua di antara pasangan itu adalah Samsul Azhar (petahana Wali Kota Kediri)-Sunardi serta Abdullah Abu Bakar (petahana Wakil Wali Kota Kediri)-Lilik Muhibbah.

Kontestasi politik tersebut dimenangkan pasangan Abdullah Abu Bakar-Lilik Muhibbah. Hasil Pilwali ini tidak memuaskan pasangan Samsul Azhar-Sunard, sehingga mereka menggugat ke Mahkamah Konstitusi. Namun upaya itu tidak mengubah hasil pemenang Pilwali, sehingga pelantikan tetap akan digelar pada 2 April mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com