Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Perlengkapan APEC Tubruk Truk Penyiram Taman

Kompas.com - 27/09/2013, 18:54 WIB
Kontributor Surakarta, M Wismabrata

Penulis


KARTASURA, KOMPAS.com - Sebuah truk yang mengangkut perlengkapan untuk Konferensi Tingkat Tinggi Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) di Bali awal Oktebor ini, mengalami kecelakaan saat perjalanan menuju Bali, Jumat (27/9/2013).

Kecelakaan yang menimpa truk bernomor polisi H 1573 KH itu terjadi di Jalan Ahmad Yani, Gembongan, Kartasura, Jawa Tengah. Peristiwa itu sempat membuat jalur lalu lintas mengalami kemacetan.

Giyanto, sopir truk nahas itu mengaku dirinya melaju dari arah barat menuju timur. Saat hendak menyalip kendaraan di depannya, dia tidak menyadari ada dam truck milik Bina Marga sedang menyirami taman di median jalan. Sang sopir tidak sempat mengendalikan dan akhirnya menabrak dam truck bernopol AD 9531 A tersebut.

“Pelan sebetulnya, tapi saat mau menyalip tidak tahu ada truk sedang menyiram taman," kata Giyanto kepada Kompas.com.

Sementara itu, petugas kepolisan lalu lintas segera mengamankan lokasi dan membawa kedua truk yang rusak di bagian depan dan belakang ke pinggir jalan. Hal tersebut dilakukan untuk mengurai kemacetan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Giyanto mengalami luka lecet di bagian perut setelah tergencet stir truk.

“Ya, masuk ke Bali mas, antara barang buat APEC," kata Giyanto ketika ditanya tujuan truk yang dikendarainya.

Sementara itu dari pantuan Kompas.com, barang-barang yang ada di dalam truk segera dipindahkan ke truk lain dan langsung melanjutkan perjalanan ke Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com