Salin Artikel

Jadi Bakal Calon Gubernur Banten, Dimyati Janji Gratiskan Pendidikan TK sampai S3

Pantauan Kompas.com, Anggota DPR RI itu didampingi timnya menyerahkan formulir ke kantor DPD PDI-P, kemudian ke DPW PKB, dan dilanjutkan ke DPD Nasdem pada Rabu (1/5/2024).

"Saya punya cita-cita mencalonkan gubernur untuk menjadikan Banten yang modern dan sejahtera," kata Dimyati kepada wartawan.

Dikatakan Dimyati, alasannya maju untuk keempat kalinya sebagai bakal calon Gubernur Banten karena adanya dorongan dan doa para ulama, tokoh, dan masyarakat.

Suami Bupati Pandeglang Irna Narulita ini menegaskan serius maju bertarung pada Pilkada Banten.

"Pertama izin dari ulama dulu, mulai dari forum silaturahmi, maka saya mencalonkan sebagai Gubernur Banten," ujar dia.

Dimyati juga menyampaikan visi misi salah satunya menggratiskan sekolah dari mulai TK hingga S3

"Ini cita-cita Dimyati sejak dulu bagaimana orang Banten ini pintar, Banten ini cerdas, kalau sudah pintar dan cerdas itu bisa menguasai dunia," kata Dimyati.

Dimyati berharap, ketiga partai dapat bersama-sama merekomendasikannya maju pada kontestasi politik Pilkada Banten 2024.

"Intinya bulatkan tekad, sempurnakan ikhtiar, dan terus berdoa. Semoga PDIP, PKB dan Nasdem bersama-sama mengantarkan Saya menjadi Gubernur Banten," ucap Dimyati.

Ketua Penjaringan Bakal Calon DPD PDI-P Banten Muhlis membenarkan, Dimyati Natakusumah telah mengembalikan formulir pendaftaran yang pertama dari enam bakal calon yang mengambil.

"Pak Dimyati sudah menyerahkan formulir, kelengkapannya juga lengkap termasuk visi misi. Selanjutnya akan ada tahapan," kata dia. 

https://regional.kompas.com/read/2024/05/01/150714478/jadi-bakal-calon-gubernur-banten-dimyati-janji-gratiskan-pendidikan-tk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke