Salin Artikel

Labuan Bajo Tuan Rumah Dialog Tingkat Tinggi Indonesia-China, Polda NTT Siapkan Ratusan Personel

Ratusan personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan kegiatan bilateral itu.

"Ada 311 personel TNI/Polri, ditambah dari instansi lain yakni Basarnas, Dinas Perhubungan, Balai Taman Nasional Komodo) dan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat." 

"Kurang lebih 500 personel yang kami siapkan untuk pengamanan," kata Kepala Perencanaan dan Pengendalian Operasi (Karoops) Polda NTT Kombes Deonijiu De Fatima, seusai Apel Gelar Pasukan Pengamanan HDCM ke-4 di Halaman Mapolres Manggarai Barat, Kamis siang.

Ia menyebut, pengamanan dimulai sejak kedatangan para delegasi China tiba di Bandara Komodo.

Kemudian dilanjutkan di tempat penginapan dan lokasi kegiatan hingga kunjungan delegasi ke Pulau Padar di Taman Nasional Komodo.

"Para delegasi dijadwalkan tiba sore ini," katanya.

Ia menyebut, sebanyak dua menteri terkonfirmasi hadir yakni Menkomarves Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggo.

Sementara dari China yang hadir adalah Mr. Wang Yi bersama para delegasi lainnya.

https://regional.kompas.com/read/2024/04/18/143003578/labuan-bajo-tuan-rumah-dialog-tingkat-tinggi-indonesia-china-polda-ntt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke