Salin Artikel

Pondok Kopi Umbul Sidomukti di Semarang: Daya Tarik, Menu, dan Harga Tiket

KOMPAS.com - Pondok Kopi Umbul Sidomukti terletak di Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Pondok Kopi Umbul Sidomukti merupakan kafe sekaligus restoran.

Kafe tersebut berada di kawasan Bandungan yang hits dan masih berada di dalam area Umbul Sidomukti.

Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Daya Tarik Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Pondok Kopi Umbul Sidomukti merupakan kafe yang biasa digunakan kalangan muda untuk nongkrong sambil menikmati pemandangan alam.

Pengunjung dapat melihat pemandangan Gunung Merbabu, Telomoyo, dan Andong yang berdiri gagah.

Suasananya sangat sejuk dan tenang sehingga membuat pikiran dan badan terasa rileks sementara waktu dari hiruk pikuk perkotaan.

Menu Minuman Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Pondok Kopi Umbul Sidomukti memiliki beragam menu makanan dan minuman yang dapat dipesan oleh pengunjung.

Menu minuman berbasis kopi, antara lain arabica Sidomukti, natural java robusta, honey arabica, natural arabica Gayo, arabica Temanggung, dan luwak liar Gayo.

Minuman berbasis espresso coffee yang tersedia, antara lain coffee latte, cappucino, caramel maciato, piccolo, hingga espresso con panna.

Kafe tersebut juga menyediakan minuman non kopi, seperti chocolatte, taro latte, red velvet, wedang jahe, macha greente, lemon tea, susu, hingga jeruk.

Harga Tiket Masuk Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Pengunjung yang ingin menikmati Pondok Kopi Umbul Sidomukti tidak akan dikenakan tiket masuk.

Pengunjung hanya akan dikenakan tiket masuk kawasan wisata Umbul Sidomukti sebesar Rp 3.000 pada hari biasa dan Rp 5.000 pada akhir pekan.

Tarif parkir kendaraan sebesar Rp 5.000 sepeda motor dan Rp 10.000 mobil.

Harga dapat berubah sewaktu-waktu.

Jam Buka Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Pondok Kopi Umbul Sidomukti buka setiap hari pada pukul 09.00-22.00 WIB.

Rute Pondok Kopi Umbul Sidomukti

Jarak tempuh Pondok Kopi Umbul Sidomukti dari Kota Semarang sekitar 35 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam.

Arah kendaraan menuju Ungaran. Tiba di Pom Bensin Lemah Abang terdapat gapura di kanan jalan yang bertuliskan Kawasan Wisata Candi Gedong Songo.

Arahkan kendaraan masuk jalan gapura tersebut dan ikuti jalan hingga bertemu Pasar Jimbaran.

Tepat di depan Pasar Jimbaran terdapat gang yang bertuliskan Wisata Umbul Sidomukti, pengunjuang dapat mengikuti jalan tersebut hingga tiba di lokasi parkir.

  • Pengunjung dari Magelang, Salatiga, dan Solo

Pengunjung dapat mengarahkan kendaraan melewati Jalan Semarang-Solo hingga Kabupaten Semarang.

Perjalanan akan melewati RS Ken Saras di kiri jalan dan gapura yang bertuliskan Wisata Candi Gedong Songo.

Ikuti jalan tersebut seperti petunjuk di atas.

Sumber:

travel.tribunnews.com

www.tribunnewswiki.com

www.umbulsidomukti.com

https://regional.kompas.com/read/2024/01/09/224243578/pondok-kopi-umbul-sidomukti-di-semarang-daya-tarik-menu-dan-harga-tiket

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke