Salin Artikel

Ditabrak Kereta, Sedan Berpenumpang Buruh Sawit Ringsek, 3 Meninggal

Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, membenarkan terjadinya kecelakaan tersebut. Akibat kecelakaan itu, tiga orang meninggal dunia.

"Benar, kecelakaan itu terjadi antara KA (kereta api) Kuala Stabas dengan satu unit mobil sedan, tiga penumpang mobil meninggal dunia," kata Teddy saat dihubungi, Rabu (6/12/2023) siang.

Teddy menjelaskan, kecelakaan terjadi di Perlintasan Saprodi, Desa Abung Jayo, Kecamatan Abung Selatan pada Selasa (5/12/2023) sekitar pukul 18.30 WIB.

Dari data yang dihimpun anggota di lapangan, kecelakaan berawal saat KA Kuala Stabas melintas dari arah Palembang ke Bandar Lampung.

Saat melintas di perlintasan itu, secara bersamaan mobil sedan BE 1216 JA menyeberang. Tabrakan pun tak bisa dihindarkan.

"Unit sedan itu terseret hingga 541 meter dari posisi awal. Penumpang di dalam mobil meninggal dunia di lokasi," tutur Teddy.

Dia menambahkan, jenazah ketiga korban telah dievakuasi dan saat ini disemayamkan di RS Ryacudu, Lampung Utara.

Ketiga korban adalah pekerja di perkebunan sawit. Yakni Dedi Susanto (36) dan Hadi Susanto (49) warga Gang Manis, Kelurahan Kelapa Tujuh, Lampung Utara. 

Kemudian Nur Hidayat (38) warga Desa Wonosari, Kabupaten Lampung Tengah.

Sementara itu, Manajer Humas KAI Divre IV Tanjung Karang, Azhar Zaki mengatakan, pihaknya turut berduka cita atas meninggalnya para korban.

"KAI prihatin dan menyesalkan kejadian tersebut, serta menyampaikan ucapan turut belasungkawa kepada para keluarga korban," kata Zaki.

Zaki mengatakan, sebelum kecelakaan terjadi kondisi cuaca di wilayah itu sedang hujan lebat.

"Saat kereta akan melintas, petugas sudah berdiri di perlintasan dan menghentikan pengguna jalan. Tetapi ketika petugas menepi ke pos, kendaraan itu menyeberang," kata Zaki.

Zaki mengingatkan kereta api memiliki jalur sendiri dan tidak mudah berhenti mendadak.

"Kereta Api memiliki jalur tersendiri dan tidak dapat berhenti secara tiba-tiba, sehingga pengguna jalan harus mendahulukan perjalanan KA," ucap dia. 

https://regional.kompas.com/read/2023/12/06/133735378/ditabrak-kereta-sedan-berpenumpang-buruh-sawit-ringsek-3-meninggal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke