Salin Artikel

Pembangunan "Sheet Pile" di Tambaklorok Ditargetkan Rampung Akhir Tahun ini

SEMARANG, KOMPAS.com - Pembangunan sheet pile di Tambaklorok, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), ditargetkan selesai di akhir tahun 2023 untuk mengantisipasi musim hujan. 

"Akhir tahun ini selesai karena kemarin sudah penutupnya sudah selesai," kata Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, saat dikonfirmasi, Jumat (3/11/2023). 

Perempuan yang akrab disapa Ita tersebut meyakini pada Januari 2024, sheet pile di Tambaklorok sudah terlihat cantik.

"Nanti tinggal tanggul laut untuk pembebasan," papar dia. 

Saat ini, Pemerintah Kota Semarang juga sudah berkomunikasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali-Juwana untuk pengendalian banjir.

"Komunikasi terus dilakukan untuk penanganan banjir," ujar Ita. 

Selain itu, Pemerintah Kota Semarang juga sedang berupaya membersihkan sampah dan eceng gondok di beberapa sungai untuk persiapan musim hujan. 

"Kita juga ada pompa air yang saat ini sudah ditambah," imbuhnya. 

Seperti diketahui, Tambaklorok merupakan pesisir Kota Semarang yang menjadi langganan banjir setiap tahunnya. 

Pembangunan sheet pile ini diharapkan mampu menjadi solusi banjir rob bagi warga di lima rukun warga (RW) dan 35 rukun tetangga (RT) di Tambaklorok.

Tidak hanya itu, potensi wisata Kampung Bahari yang ada di Tambaklorok diharapkan bisa terus berkembang setelah adanya akses dan fasilitas umum yang terbebas dari banjir rob.

https://regional.kompas.com/read/2023/11/03/124831678/pembangunan-sheet-pile-di-tambaklorok-ditargetkan-rampung-akhir-tahun-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke