Salin Artikel

[POPULER REGIONAL] Sopir Truk Laka Bawen Jadi Tersangka | Pengosongan Pulau Rempang Ditunda

KOMPAS.com - Berita penetapan tersangka sopir truk dalam kecelakaan maut di Exit Tol Bawen menjadi sorotan.

Sopir yang bernama Agus Riyanto (44) itu saat ini telah memicu kecelakaan yang menewaskan tiga orang itu.

Sementara itu, Pulau Rempang, Kepulauan Riau, tak jadi dikosongkan pada 28 September 2023.

Sebelumnya, pada 28 September disebut merupakan batas akhir pengosongan pulau yang nantinya akan dijadikan sebagai kawasan Rempang Eco City.

Berikut ini berita populer regional selengkapnya:

Usai penyelidikan, polisi tetapkan sopir truk kecelakaan di Exit Tol Bawen jadi tersangka.

Agus diduga telah lakukan kelalaian yang mengakibatkan kecelakaan beruntun dan menimbulkan korban jiwa.

"Sudah (tersangka)," jelas Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Tengah (Jateng), Kombes Pol. Agus Suryo Nugroho saat dikonfirmasi soal status sopir truk oleh awak media di Sirkuit Mijen Semarang, Senin (25/9/2023).

Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam M Rudi mengatakan, saat ini tim pendataan BP Batam masih fokus untuk menyosialisasi hak-hak masyarakat yang bakal direlokasi.

Hal itu membuat Pulau Rempang batal dikosongkan pada 28 September.

"Saya tegaskan, 28 September 2023 bukan batas akhir pendaftaran apalagi relokasi," kata Rudi saat ditemui di Batam Centre, Batam, Kepulaun Riau, Senin (25/9/2023).

Jelang pergelaran MotoGP 2023 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (24/9/2023), logistik kloter pertama telah tiba.

Logistik tersebut dikirim dari Barcelona, Spanyol, melalui Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

"Hari ini kami kedatangan tiga kontainer logistik untuk MotoGP 2023 dari Barcelona, Spanyol, yang mengangkut logistik kebutuhan Dorna Country Lab seberat 9.095 kilogram," kata Direktur Utama MGPA Priandhi Satria.

Danasari, seorang pengendara motor menceritakan detik-detik kecelakaan maut di Exit Tol Bawen.

Danasari mengaku mendengar bunyi klakson panjang dari truk. Kejadian berlangsung cepat. Truk tersebut kemudian menabrak mobil dan motor. Kendaraan yang dihantam truk itu menyenggol motor Danasari.

"Karena posisi saya di sebelah kiri dekat marka, saya kena senggol dari kendaraannya," tuturnya, Sabtu, dikutip dari Kompas TV.

Perempuan asal Semarang ini mengaku tak mengalami luka serius. Akan tetapi, pemboncengnya mengalami patah tulang.

(Penulis: Muchamad Dafi Yusuf, Idham Khalid | Editor: Andi Hartik, Reza Kurnia Darmawan, Dita Angga Rusiana)

https://regional.kompas.com/read/2023/09/26/055100578/-populer-regional-sopir-truk-laka-bawen-jadi-tersangka-pengosongan-pulau

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke