Salin Artikel

Senjata Makan Tuan, Petani di Grobogan Tewas Tersetrum Perangkap Tikus yang Dipasangnya

GROBOGAN, KOMPAS.com - Sukadi, petani berusia 70 tahun tewas tersengat jebakan tikus beraliran listrik di area persawahan tak jauh dari rumahnya di Desa Penganten, Kecamatan Klambu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Senin (18/9/2023).

Kapolsek Klambu AKP Ma'arif mengatakan, korban tersetrum perangkap tikus yang dipasangnya sendiri di lahan sawah yang digarapnya pada pagi sekitar pukul 08.00. 

Jasad korban, kata Ma'arif, ditemukan istrinya tergeletak dengan tangan kanan bersentuhan dengan kawat kabel bertegangan tinggi. Saat itu istri korban menyusulnya ke sawah.

Istri korban yang panik langsung berteriak meminta pertolongan hingga memicu warga berdatangan.

Beberapa saksi di antaranya berlari mematikan saklar di rumah korban dan sisanya melapor ke perangkat desa dan Polsek Klambu.

"Korban berjalan kaki ke sawah untuk melihat benih padi. Jarak sawah dengan rumah korban sekitar 100 meter. Warga berdatangan dan melihat korban sudah meninggal dunia," ungkap Ma'arif.

Merujuk pemeriksaan medis tim Inafis Polres Grobogan dan petugas kesehatan Puskesmas Klambu tidak ditemukan adanya unsur penganiayaan pada fisik korban. Beberapa bagian tubuh korban tercatat mengalami luka bakar serius.

"Luka bakar pada jari tangan kanan, pantat kanan dan kiri serta pinggang. Jenazah korban diserahkan keluarga untuk dimakamkan," kata Ma'arif.

"Perangkap tikus listrik sangat berbahaya bagi diri sendiri maupun orang lain. Semoga tidak ada korban lagi," jelas AKP Ma’arif.

https://regional.kompas.com/read/2023/09/18/193046978/senjata-makan-tuan-petani-di-grobogan-tewas-tersetrum-perangkap-tikus-yang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke