Salin Artikel

Wisatawan Asal China Tewas Tenggelam Saat "Snorkeling" di Labuan Bajo

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Wisatawan asing asal China, WYJ (37), tewas tenggelam di perairan Pulau Kalong, Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, pada Jumat (23/6/2023) malam.

Kasat Reskrim Polres Manggarai Barat AKP Ridwan menjelaskan, awalnya sekitar pukul 8.00 Wita, korban bersama dengan rombongan melaksanakan perjalanan trip menggunakan kapal Murni Lestari Lombok dari Labuan Bajo dengan tujuan Lombok, NTB.

Kemudian, sekitar pukul 13.00 Wita, korban bersama dengan rombongan mampir di sekitar perairan Pulau Kalong dengan tujuan melaksanakan snorkeling.

"Sekitar pukul 13.15 Wita, korban bersama dengan rombongan trip dan juga guide melaksanakan snorkeling. Tidak lama kemudian saksi melihat korban meminta pertolongan," jelas Ridwan saat dikonfirmasi, Sabtu (24/6/2023) pagi.

Korban sempat ditolong dan dievakuasi menggunakan speedboat Mac Cruies menuju Pelabuhan Marina, Labuan Bajo.

Kemudian, korban dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo. Namun, korban tak tertolong.

"Tiba di Pelabuhan Marina Labuan Bajo sekitar 14.10 Wita. Saksi langsung mengantarkan korban ke Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo menggunakan mobil ambulans kantor KKP Labuan Bajo. Korban tiba di RS Siloam sekitar pukul 14.20 Wita, korban langsung mendapatkan pertolongan medis. Pukul 14.30 Wita korban dinyatakan meninggal dunia di ruangan UGD Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo," terangnya.

Selanjutnya, sekitar pukul 18.30 Wita, korban dipindah dari Rumah Sakit Siloam menuju RSUD Komodo dikarenakan freezer di RS Siloam tak berfungsi maksimal.

Ia menerangkan, dari hasil visum luar, tidak ada tanda-tanda kekerasan pada organ tubuh bagian luar korban.

"Korban saat ini masih disemayamkan di ruang instalasi mayat RSUD Komodo dan masih menunggu konfirmasi lanjutan dari keluarga," imbuh dia.

https://regional.kompas.com/read/2023/06/24/114340678/wisatawan-asal-china-tewas-tenggelam-saat-snorkeling-di-labuan-bajo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke