Salin Artikel

Kolam Bekas Tambang di Babel Kembali Makan Korban, Kali Ini Remaja Tewas Saat Cari Ikan

Kali ini seorang remaja bernama Fajrin (16) ditemukan tewas tenggelam di kolong Keruh, Dusun Skip Lalang, Manggar, Belitung Timur, Senin (5/6/2023).

"Tadi sekitar pukul 19.02 WIB ditemukan meninggal dunia. Selanjutnya dibawa ke RSUD M Zain," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Pangkalpinang I Made Oka Astawa pada awak media, Senin malam.

Oka menuturkan, korban berangkat dari rumah pagi harinya ke kolong Keruh untuk mencari ikan. Namun hingga pukul 12.45 WIB korban tidak kunjung pulang.

Pihak keluarga kemudian berinisiatif melakukan pencarian dengan dibantu warga.

"Di sekitar tempat biasanya mencari ikan ditemukan sepeda motor dan sendal milik korban," ujar Oka.

Selanjutnya pencarian gabungan dilakukan sejak pukul 17.55 WIB hingga akhirnya korban ditemukan pukul 19.02 WIB.

Dugaan sementara, korban tewas karena terpeleset dan tenggelam.

Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kepulauan Bangka Belitung menyatat kejadian korban tewas di kolong tambang sudah berulang kali terjadi.

Walhi meminta seluruh bekas tambang dipulihkan atau direklamasi sebelum digunakan kembali.

"Solusinya reklamasi karena kontur tanah dan juga air kolam itu apakah layak atau tidak digunakan. Juga penanda bahwa kawasan itu belum direklamasi agar berhati-hati," ujar Direktur Eksekutif Walhi Babel, Jessix A.

https://regional.kompas.com/read/2023/06/05/210036678/kolam-bekas-tambang-di-babel-kembali-makan-korban-kali-ini-remaja-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke