Salin Artikel

Nelayan 67 Tahun di Sikka Hilang Saat Melaut, Tim SAR Lakukan Pencarian

SIKKA, KOMPAS.com - Seorang nelayan berusia 67 tahun dilaporkan hilang saat melaut di perairan Pulau Besar, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Nelayan bernama La Hannung asal Nangahure Lembah, Kelurahan Wuring, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, ini hilang sejak Rabu (31/5/2023).

"Kami baru menerima informasi tadi dari keluarga. Korban belum pulang ke rumah," ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere Mexianus Bekabel, Kamis (1/6/2023).

Mexianus menerangkan, kejadian berawal ketika korban dari Nangahure Wuring menuju Perairan Pulau Besar pada Rabu (31/5/2023) sekitar pukul 04.00 Wita.

Seharusnya, tutur Mexianus, korban sudah kembali ke Wuring pada pukul 16.00 Wita. Namun hingga saat ini korban tak kunjung tiba di rumahnya.

Keluarga kemudian berupaya mencari korban di sekitar perairan Wuring, tetapi belum membuahkan hasil.

"Keluarga dan masyarakat setempat sudah berupaya melakukan pencarian, tapi hasilnya nihil," katanya.

Pihak keluarga, lanjut Mexianus, kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere.

"Tim SAR gabungan telah berangkat ke lokasi menggunakan kapal RIB Kantor SAR Maumere dan langsung melaksanakan pencarian di sekitar lokasi kejadian," pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/06/01/214235878/nelayan-67-tahun-di-sikka-hilang-saat-melaut-tim-sar-lakukan-pencarian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke