Salin Artikel

Raih 2 Penghargaan Adipura, Bupati Banyumas Gelar Tasyakuran Bareng Pasukan Oranye

Hal itu menyusul keberhasilan Kabupaten Banyumas menyabet dua penghargaan adipura sekaligus, baru-baru ini.

Kedua penghargaan itu adalah plakat adipura untuk tempat pengolahan sampah dengan sistem reduce, reuse, recycle (TPS3R) terbaik dan piala adipura untuk kategori kabupaten sedang.

Salah satu petugas kebersihan, Sutrisno (30) mengaku, bangga diundang acara tasyakuran adipura bersama bupati.

"Senang dan bangga tentunya, karena kami ikut berperan menjaga kebersihan kota," kata pria yang bertugas di sepanjang Jalan MT Haryono Purwokerto di sela tasyakuran, Jumat.

Sutrisno mengatakan, banyak suka duka selama bekerja menjadi petugas kebersihan sejak sembilan tahun terakhir.

"Dukanya kalau nemuin sampah banyak, kalau hujan besar harus berteduh dulu. Sukanya setiap Jumat ada orang yang ngasih makan," ucap Sutrisno.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banyumas Junaidi mengatakan, adipura dapat diraih atas jeri payah mereka.

"Kami mengucapkan terimakasih yang sedalam-dalamnya kepada pengelola bank sampah, KSM yang berperan mengelola sampah dan pasukan oranye yang siang malam malam menjaga kebersihan," kata Junaidi.

Junaidi mengatakan, pengharagaan adipura tahun ini merupakan yang keenam.

"Tugas kita ke depan adalah mempertahankan. Tentu butuh dukungan semua pihak, agar apa yang dicapai sapar dipertahankan," ujar Junaidi.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/03/160328178/raih-2-penghargaan-adipura-bupati-banyumas-gelar-tasyakuran-bareng-pasukan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke