Salin Artikel

Nusantara United Dibubarkan akibat Liga 2 Dihentikan, Momen Perpisahan Berlangsung Haru

Tim tersebut dibubarkan pada Sabtu (14/1/2023). Sebelumnya selama menjalani kompetisi,  Nusantara United menjadikan Kota Salatiga sebagai home base. 

Chief Operating Officer (COO) Nusantara United FC, Adhitya Hernadian mengatakan momen perpisahan pemain dan ofisial berlangsung haru.

"Mereka sudah bersama dalam waktu cukup lama. Sebagai bentuk kenang-kenangan, seluruh elemen klub menandatangani sebuah jersey dan bola yang sekaligus menjadi tonggak sejarah Nusantara United," ungkapnya, Selasa (17/1/2023).

"Kami tentu kecewa dan sedih karena mau tidak mau kami terpaksa mengambil keputusan ini pasca-kompetisi Liga 2 dihentikan di tengah jalan," kata Adhitya.

Dikatakan, hingga Kamis (12/1/2023), Nusantara United masih dalam periode persiapan tim. Hal ini lantaran masih adanya asumsi bahwa kompetisi akan dilanjutkan sesuai tanggal yang dijadwalkan oleh PT LIB, yakni Sabtu (14/1/2023).

"Kini dengan keputusan penghentian kompetisi yang telah ditetapkan PSSI, klub ingin segera menatap musim depan. Semoga kami dan tim peserta Liga 2 secara keseluruhan secepatnya menerima gambaran konkret terkait kepastian jadwal, format, dan detail kompetisi lainnya," kata Adhitya.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/17/105939778/nusantara-united-dibubarkan-akibat-liga-2-dihentikan-momen-perpisahan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke