Salin Artikel

Pengeroyokan di Serang, 1 Pelajar Tewas dengan Luka Bacok

Tak hanya MF, sekelompok pemuda berjumlah lebih dari 10 orang juga membacok rekan korban SR (20).

Akibatnya SR mengalami luka dan dirawat di Puskesmas Petir.

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria mengatakan, peristiwa penganiayaan hingga menyebabkan satu korban meninggal dunia dan satu lainnya luka-luka terjadi pada Minggu dini hari pukul 01.40 WIB.

"Akibat peristiwa itu dua orang mengalami luka akibat senjata tajam. Keduanya, SR mengalami luka akibat senjata tajam pada bagian kepala dan tangan bagian kiri, sedangkan MF mengalami luka akibat senjata tajam pada bagian punggung meninggal dunia," kata Yudha melalui keterangannya, Minggu.

Kronologi

Yudha menceritakan, peristiwa tersebut terjadi saat seorang pemuda bernama TR (20) memiliki masalah dengan FA (20), lalu FA mengajak TR berduel.

Ajakan itu pun kemudian disambut oleh TR yang kemudian bersepakat untuk bertemu di tempat kejadian perkara (TKP).

Selanjutnya, TR mengajak rekannya yaitu MF dan SR untuk menemaninya dengan dipesenjatai dua celurit.

"TR, SR dan MF berangkat menggunakan satu motor ke TKP lokasi duel dan tibalah ketiganya di TKP, sudah menunggu FA dan teman-temanya lebih banyak, selanjutnya FA dan kawan-kawanya menyerang TR, SR dan MF dan terjadi pengeroyokan," ujar Yudha.


SR dan MF mengalami luka-luka akibat senjata tajam hingga korban MF meninggal.

Sedangkan TR melarikan diri menggunakan motor setelah kedua rekannya tumbang.

"Kami telah meminta keterangan terhadap saksi di TKP dan terhadap saksi-saksi lainya, terkait untuk pelaku masih didalami dan dalam proses penyelidikan unit Reskrim Polsek Petir," tandas Kapolres Serang.

https://regional.kompas.com/read/2022/10/23/210749778/pengeroyokan-di-serang-1-pelajar-tewas-dengan-luka-bacok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke