Salin Artikel

Cepu Terendam Banjir, Bupati Blora Sebut Problemnya Kompleks

Seperti yang terjadi pada Rabu (19/10/2022) malam kemarin, intensitas hujan yang turun selama empat jam menjadikan kawasan tersebut terkepung banjir.

Namun, bukan hanya karena hujan yang turun secara berjam-jam yang menyebabkan banjir tersebut, tetapi ada persoalan-persoalan lainnya.

Bupati Blora, Arief Rohman yang meninjau kawasan tersebut usai banjir surut mengatakan pihaknya akan menentukan langkah yang kongkrit untuk mengatasi persoalan itu.

Salah satu upaya untuk mengatasi banjir yang hampir tiap tahun melanda di kawasan tersebut yakni melakukan normalisasi sungai.

Agar banjir yang terjadi tidak semakin parah, maka pihaknya sementara waktu akan melakukan pengerukan di sejumlah aliran air kawasan tersebut.

"Mungkin untuk langkah penanganan sementara ada pengerukan dulu sembari dinormalisasi," kata dia.

Selain akan melakukan normalisasi dan pengerukan, pihaknya juga meminta kesadaran warga untuk tidak mendirikan bangunan di aliran air.

"Kita minta kesadaran warga terutama bangunan-bangunan yang berdiri di atas sungai ini harus pindah, harus mau minggir, biar nanti sesuai dengan fungsinya, ini kan menyalahi fungsi yang ada," terang dia.

Bahkan, apabila diperlukan juga akan dibuatkan sebuah tempat penampungan air untuk mengurangi dampak banjir yang terjadi di wilayah tersebut.

"Makanya ini kompleks persoalannya penanganannya harus komprehensif di sisi hulu mungkin ada pembangunan embung dan di hilirnya nanti yang aliran sungai ini kita normalisasi, karena selama ini nggak normal karena begitu ada hujan sekitar 3 atau 4 jam airnya bingung mau ke mana karena sudah dipakai bangunan," ujar dia.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, setidaknya terdapat 1.399 keluarga yang rumahnya diterjang banjir.

Fasilitas umum seperti Rumah Sakit Umum Cepu, sebagian ruangan pasien terendam air.

Kemudian satu Sekolah Dasar (SD) dan satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) juga mengalami hal serupa.

https://regional.kompas.com/read/2022/10/20/203422678/cepu-terendam-banjir-bupati-blora-sebut-problemnya-kompleks

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke