Salin Artikel

Hendak Naik Kereta Api Tanpa Tiket di Lampung, Tentara Gadungan Ngamuk Lalu Pingsan

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pria yang diduga tentara gadungan mengamuk di Stasiun Kereta Api (KA) Kotabumi saat hendak naik kereta tanpa memiliki tiket.

Usai mengamuk tentara itu kemudian pingsan dan dibawa ke rumah sakit.

Kepala Stasiun KA Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Bayu Prayitno mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Senin (1/8/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.

Dari keterangan yang dihimpun pihak keamanan stasiun, peristiwa bermula saat pria yang mengenakan seragam TNI tanpa atribut masuk ke area tunggu.

"Petugas menanyakan tiket, tapi pria itu justru mengamuk dan memaksa naik ke kereta api," kata Bayu saat dihubungi, Senin sore.

Diduga, pria tersebut hendak naik kereta tujuan Palembang secara gratis dengan memanfaatkan seragam TNI yang dia kenakan.

Kericuhan sempat terjadi lantaran pria itu tetap memaksa hingga membentak Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) Stasiun KA Kotabumi.

Tak lama kemudian, pria tersebut pingsan hingga harus digotong dan dibawa ke RS Kotabumi.

Sementara itu, Komandan Kodim 0412 Lampung Utara Letnan Dua (Inf) Usman memastikan pria tersebut bukan anggota TNI.

Dari keterangan yang dihimpun, pria tersebut berinsial SU, warga Kotabumi dan mengaku baru tiba dari Batalyon Infanteri Para Rider 328. Ia hendak pergi ke Palembang.

"Saya pastikan pria itu bukan anggota TNI, tapi tentara gadungan yang hanya mengenakan seragam tanpa atribut," kata Usman.

https://regional.kompas.com/read/2022/08/01/203559178/hendak-naik-kereta-api-tanpa-tiket-di-lampung-tentara-gadungan-ngamuk-lalu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke