Salin Artikel

Harga Elpiji 12 Kg di Merauke Tembus Rp 341.000, Pedagang Mengeluh

Kenaikan harga elpiji ini dikeluhkan oleh warga, terutama para pedagang kuliner di Merauke.

“Kalau bisa naiknya harga gas jangan terlalu tinggi, supaya usaha kita juga bisa lancar, bisa bertahan lah," ujar Nyoto, pedagang soto ayam di pojok kompleks Kodim 1707 Merauke, Rabu.

Dia mengatakan, elpiji 12 kg yang biasa dibeli pedagang dengan harga Rp 317.000 kini naik menjadi Rp 341.000.

Nyoto meminta pemerintah pusat mengontrol serta menyetarakan harga terutama harga gas non subsidi di Papua yang sangat tinggi.


“Kalau bisa harganya dikontrol oleh pemerintah, usahakan disesuaikan dengan keadaan masyarakat terutama pedagang”, dia menambahkan.

Sebelumnya agen resmi menjual LPJ 5,5 kg dengan harga Rp 145.000 kini naik menjadi Rp 162.000 sedangkan LPJ 12 kg dari harga semula Rp 317.000 kini naik menjadi Rp 341.000.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/13/125350178/harga-elpiji-12-kg-di-merauke-tembus-rp-341000-pedagang-mengeluh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke