Salin Artikel

Pelaku Wisata Tolak Kenaikan Tiket Masuk Taman Nasional Komodo, Ini Kata Pemkab Manggarai Barat

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Balai Taman Nasional Komodo akan menaikkan tarif masuk ke Taman Nasional Komodo menjadi Rp 3,75 juta. Rencana itu pun menuai protes dari para pelaku wisata di Manggarai Barat.

Menanggapi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Manggarai Barat mengaku bahwa kenaikan tarif masuk Taman Nasional Komodo menjadi Rp 3,75 juta masih sebatas wacana.

"Saya sudah mengonfirmasi ke BTNK. Dari BTNK, pihak Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sebenarnya belum menyatakan tiket ke Taman Nasional Komodo akan naik dan diterapkan 1 Agustus mendatang," jelas Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Manggarai Barat, Pius Baut saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (29/6/2022) sore.

Pius menegaskan, informasi naiknya tiket masuk ke Taman Nasional Komod itu masih sebatas wacana. Menurutnya, untuk menentukan kebijakan itu, pihak-pihak terkait harus melakukan berbagai tahapan, di antaranya sosialisasi dan uji coba.

"Kuncinya semua keputusan soal tarif dan pembatasan kuota itu harus disosialisasikan ke semua stakeholder, termasuk Pemda Manggarai Barat," ungkap dia.

Ia mengimbau masyarakat dan pelaku wisata di Manggarai Barat agar tidak perlu risau dengan rencana itu.

"Itu masih wacana. Pasti akan ada tahapannya," tegas Pius.

Diberitakan, mulai 1 Agustus 2022, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Balai Taman Nasional Komodo (BTNK) berencana menetapkan biaya ke kawasan konservasi Taman Nasional Komodo (TNK) menjadi Rp 3,75 juta per orang untuk periode satu tahun.

"Dengan mempertimbangkan biaya konservasi, (biaya) Rp 3,75 juta per orang untuk periode satu tahun, dan untuk kuota kunjungan ke TNK akan dibatasi 200.000 orang per tahun," kata Koordinator Pelaksana Program Penguatan Fungsi TN Komodo, Carolina Noge di Gedung Manggala Wanabakti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, kepada Kompas.com, Senin (27/6/2022).

https://regional.kompas.com/read/2022/06/29/193612678/pelaku-wisata-tolak-kenaikan-tiket-masuk-taman-nasional-komodo-ini-kata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke