Salin Artikel

Isak Tangis dan Ritual Adat Sambut Jenazah Wakil Bupati Manggarai Timur Jaghur Stefanus

Jenazah Wakil Bupati Jaghur Stefanus diterbangkan dari Bandara Eltari Kupang menuju ke Bandara Fransiskus Lega Ruteng.

Dari Bandara Fransiskus Lega, jenazah dikawal aparat keamanan, anggota Satpol PP melalui perjalanan darat dan tiba di Kantor Bupati Manggarai Timur di Lehong, sekitar pukul 14.45 Wita.

Disambut ritual adat

Pantauan Kompas.com, sejak pagi seluruh pegawai di Lehong menunggu kedatangan jenazah Wakil Bupati Manggarai Timur.

Setibanya di kantor bupati Manggarai Timur, peti jenazaj diusung oleh sejumlah petugas berpakaian hazmat.

Sebelum masuk di ruangan kantor bupati, jenazah disambut dengan ritual adat Manggarai Timur oleh tokoh adat. Jenazah lalu disemayamkan di ruangan Kantor Bupati.

Selanjutnya dilakukan ibadah sesuai agama Katolik yang dipimpin Pastor Leksi. Dilanjutkan penghormatan oleh seluruh pegawai dan anggota DPRD Manggarai Timur.

Dalam sambutan singkat, Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai Timur, Bonifasius Hasudungan menyampaikan bahwa warga Manggarai Timur sangat kehilangan sosok seorang pemimpin.

Wakil Bupati Manggarai Timur, Jaghur Stefanus dikenal sangat baik, bijak memimpin, ramah, tidak pernah marah, dan sangat rendah hati.

"Kita sangat merasakan kehilangan sosok pemimpin yang baik, lemah lembut, bijak serta keteladanannya yang menyejukkan. Selamat jalan orang tua, pemimpin, bapak bagi kami di Manggarai Timur," ucapnya. 


Positif Covid-19

Sebelumnya, Wakil Bupati Manggarai Timur Jaghur Stefanus meninggal dunia, Rabu (30/3/2022).

Wakil Bupati meninggal setelah sempat menjalani perawatan selama satu minggu di Rumah Sakit WZ Yohanes Kupang.

Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai Timur Bonifasius Hasudungan mengatakan, Wabup terkonfirmasi positif Covid-19.

"Benar dari hasil tes PCR, almarhum terkonfirmasi positif Covid-19," tutur dia.

"Beliau memang selama ini ada sakit. Tetapi secara fisik almarhum baik. Almarhum diketahui terkonfirmasi positif Covid-19, saat hendak melakukan perawatan di Rumah Sakit Prof. W. Z Yohanes Kupang," kata Hasudungan.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/31/182626578/isak-tangis-dan-ritual-adat-sambut-jenazah-wakil-bupati-manggarai-timur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke