Salin Artikel

Kasus Covid-19 Meningkat, RS Rapha Theresia Jambi Sediakan 1 Lantai Khusus

Penyediaan fasilitas itu seiring dengan meningkatnya jumlah kasus Covid-19 di Provinsi Jambi.

Saat ini, total kasus Covid-19 Provinsi Jambi telah mencapai 32.713 orang.

Rinciannya, 796 orang meninggal, dan 29.681 orang sudah dinyatakan sembuh.

Saat ini, masih ada 2.236 kasus aktif atau pasien yang sedang dalam tahap pengobatan.

Adapun Kota Jambi menjadi daerah dengan angka kasus positif Covid-19 terbanyak di seluruh Provinsi Jambi, yaitu 5.062 orang.

"Kami berterima kasih kepada RS Rapha Theresia Jambi yang sudah menyiapkan ruangan khusus pasien Covid-19," kata Wali Kota Jambi Syarif Fasha kepada wartawan, Kamis (24/2/2022).

Menurut Syarif, ada 3,8 juta jiwa penduduk Provinsi Jambi yang sangat berharap untuk mendapatkan pelayanan kesehatan di RS yang ada di Kota Jambi.

Syarif berharap, kehadiran RS Rapha Theresia yang baru beroperasi membuat warga Jambi tidak perlu lagi berobat ke luar negeri, karena yakin bahwa RS Rapha Theresia mampu melayani sesuai dengan standar internasional.

"Kota Jambi sekarang kasusnya meningkat. Tentu dibutuhkan tempat untuk melayani pasien yang terpapar corona," kata Syarif Fasha.

Sementara itu, Direktur RS Rapha Theresia Jambi Natalia Sentosa mengatakan, di masa pandemi ini, RS Rapha Theresia Jambi juga siap mendukung pemerintah sebagai RS rujukan pelayanan Covid-19.

“Kami menyiapkan satu lantai khusus untuk perawatan isolasi Covid-19 berkapasitas 30 bed, di mana 2 di antaranya berfungsi sebagai ICU khusus Covid-19, lengkap dengan dukungan ventilator," kata Natalia.

Sebagai rumah sakit baru, Natalia mengatakan, pihaknya siap membantu pemerintah melayani masyarakat secepatnya.

Menurut Natalia, RS ini menyediakan beragam fasilitas dan layanan kesehatan unggulan, seperti IGD dan ambulans berstandar 119 yang siaga 24 jam.


Kemudian, layanan diagnostik dengan CT Scan 128 slices, layanan hemodialisa, ICU dan NICU yang dilengkapi ruang isolasi.

Kemudian, ruang operasi modular dengan sistem filtrasi HEPA yang menghasilkan 100 persen udara bersih, serta kolam hidroterapi pertama dan satu-satunya di Provinsi Jambi untuk memaksimalkan layanan rehabilitasi medis.

Rumah sakit baru ini dibangun di lahan seluas 7.000 meter persegi, serta beroperasi di gedung 6 lantai seluas 12.250 meter persegi.

Saat ini, RS Rapha Theresia Jambi adalah salah satu rumah sakit besar di Jambi.

Rumah sakit yang berlokasi di Jalan Kardinal J Darmojuwono (Lingkar Selatan), Kenali Asam Bawah, Kota Baru, ini dilengkapi dengan fasilitas rawat inap modern berkapasitas 116 bed, mulai dari kelas VVIP, VIP, kelas 1, kelas 2, hingga kelas 3.

Untuk pelayanan rawat jalan, RS Rapha Theresia Jambi memiliki 15 klinik spesialisasi yang digawangi 23 dokter spesialis berpengalaman, antara lain spesialis obgyn, anak, gizi, penyakit dalam, jantung, syaraf, mata, THT, gigi, radiologi, serta rehabilitasi medis.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/24/133451278/kasus-covid-19-meningkat-rs-rapha-theresia-jambi-sediakan-1-lantai-khusus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke