Salin Artikel

Ada 30 Kasus Positif Covid-19 Varian Omicron di Jayapura, Mayoritas Pasien Bergejala Ringan

JAYAPURA, KOMPAS.com - Jumlah kasus positif Covid-19 varian Omicron terus bertambah di Kota Jayapura, Provinsi Papua. Kini, terdapat 30 kasus positif Covid-19 varian Omicron di wilayah itu.

Pemerintah Kota (Pemkot) Jayapura memprediksi jumlah kasus positif Covid-19 varian Omicron jauh lebih banyak dari temuan tersebut.

"Omicron pertama kemarin ada dua, hari ini yang datang ada 30 orang. Jadi itu yang hasilnya baru keluar, kalau masih di-sequencing lagi saya yakin jadi lebih banyak," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Jayapura Ni Nyoman Sri Antari di Jayapura, Kamis (10/2/2022).

Nyoman mengatakan, pola penambahan kasus Covid-19 varian Omicron ini sangat masif, berbeda dengan periode sebelumnya.

Selain itu, Satgas Covid-19 juga melakukan pelacakan secara masif agar penyebaran Covid-19 bisa terkendali.

"Kita mencari, kita tracing, begitu ada satu positif, kita tracing, begitu banyaknya kadang satu orang kita tracing bisa ada sampai 90 orang," kata Nyoman.

Sebagian besar kasus aktif Covid-19 di Kota Jayapura, kata Nyoman, hanya memiliki gejala ringan, bahkan tanpa gejala.

Namun, ia juga mewaspadai munculnya kembali varian Delta karena beberapa hari sebelumnya ada dua pasien Covid-19 yang meninggal dunia.

"Tapi memang gejala yang sekarang lebih ringan, tapi kita curiganya varian Delta. Yang dua orang ini karena masih baru, kita belum tahu (hasilnya)  karena membutuhkan pemeriksaan tiga minggu. Yang dua orang meninggal ini karena komorbid jantung," kata dia.

Hingga Rabu (9/2/2022), jumlah kasus aktif Covid-19 di Kota Jayapura mencapai 551.

Jumlah tersebut bertambah cukup drastis dibanding satu hari sebelumnya, di mana jumlah kasusnya adalah 389.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/10/163645178/ada-30-kasus-positif-covid-19-varian-omicron-di-jayapura-mayoritas-pasien

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke