Salin Artikel

Jelang Tes Pramusim MotoGP Mandalika, 23 Hotel Disiapkan untuk Travel Bubble

MATARAM, KOMPAS.com  - Sebanyak 23 hotel disiapkan untuk skenario travel bubble menjelang pelaksanaan tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok.

"Dinas Pariwisata kawal 23 hotel sebagai bubble dalam ajang pre season yang mulai besok Senin (7/2/2022) pukul 19.00 kru dan pembalap akan tiba," Kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTB, Yusron Hadi, melalui pesan WhatsApp, Minggu (6/2/2022).

Yusron mengatakan, sebelum menetapkan travel bubble seluruh karyawan hotel akan menjalani tes PCR di Hotel Raja dan Hotel Novotel, Kuta, Lombok Tengah.

Selain itu, 23 hotel ini dipastikan menerapkan aplikasi PeduliLindungi dan semua karyawan yang sudah di PCR masuk dalam skema bubble dengan penerapan protokol kesehatan.

Setiap hotel juga akan menyiapkan tempat rapid antigen dan PCR yang akan diisi oleh para petugas kesehatan.

"Ada 23 hotel disiapkan dalam sistem bubble saat pra musim besok yang harus menyiapkan diri mengikuti sistem bubble," Kata Yusron.

Semua karyawan yang bertugas saat bubble harus mengikuti swab PCR dan tetap berada di hotel.

"Bila keluar dari hotel maka kembalinya ke hotel mereka harus menjalani test rapid antigen," Kata Yusron.

Skenario travel bubble bagi tim balap nantinya akan diberlakukan karantina kawasan selama tiga hari di 23 hotel tempat menginap dan sejak dari kedatangan mereka di Lombok.

Rencana, tim balap akan mulai berdatangan pada 7 Februari 2022. Sedangkan logistik sudah mulai berdatangan sejak Jumat kemarin.

Tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika akan dilaksanakan pada 11-13 Februari 2022.

Sementara balapan seri kedua MotoGP Mandalika akan berlangsung pada Maret mendatang .

Diperkirakan akan ada 100.000 penonton MotoGP yang akan datang ke Lombok pada balapan seri kedua MotoGP.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/06/150327978/jelang-tes-pramusim-motogp-mandalika-23-hotel-disiapkan-untuk-travel-bubble

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke