Salin Artikel

"Merasa Oleng, Eh, Ternyata Ada Gempa, Semua Langsung Keluar"

Guncangan akibat gempa terasa di wilayah Jakarta, Tangerang hingga Sukabumi.

Gempa terjadi pada pukul 17.10 WIB.

Pusat gempa berada pada koordinat 7.48 LS 105.92 BT atau 71 kilometer barat daya Bayah.

Titik gempa pada kedalaman 10 kilometer.

BMKG menyatakan bahwa gempa tidak berpotensi tsunami.

"Dirasakan di Pelabuan Ratu IV MMI, Malingping, Bayah, Cihara, Panggarangan, Ciptagelar, Wanasalam, Sukabumi, Rangkas Bitung, Cireunghas, Cikeusik III MMI," demikian keterangan dalam akun Instagram @bmkgwilayah2.

Kemudian, gempa juga dirasakan di Sawarna, Pangalengan, Jakarta, Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, Tangerang Selatan, dan Parung Panjang.

Salah satu warga Kota Serang Trio Alberto mengatakan, dia merasakan gempa dengan guncangan keras saat bekerja di Komisi Informasi Banten.

"Tadi lagi di kantor di Gedung Negara. Karena merasa oleng, eh ternyata ada gempa.  Semua yang di kantor pada keluar," ujar Alberto.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/04/180238578/merasa-oleng-eh-ternyata-ada-gempa-semua-langsung-keluar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke