Salin Artikel

Kunjungi Daerah Terdampak Bencana Puting Beliung Madiun, Khofifah Beri Bantuan Rp 1 M

MADIUN, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberikan bantuan uang tunai Rp 1 miliar untuk pemulihan rumah yang terdampak bencana puting beliung di Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Bantuan itu diberikan Khofifah saat mengunjungi daerah terdampak bencana angin puting beliung di Desa Sidomulyo, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Jum’at (17/12/2021).

Tidak hanya uang tunai, Khofifah juga memberikan aneka kebutuhan warga terdampak bencana, seperti bahan bangunan, satu ton beras, 200 paket sembako hingga ratusan paket bantuan lainnya.

Mantan Menteri Sosial itu mengatakan, setelah kejadian angin puting beliung, dirinya langsung berkoordinasi dengan Bupati Madiun, Ahmad Dawami.

Pihaknya juga memerintahkan petugas untuk mengecek langsung kondisi pascabencana dan melakukan asesmen.

“Mereka ke lapangan dan koordinasi dengan Bupati Madiun sehingga sangat cepat saya dapat laporan terhadap kebutuhan semen atau genteng berapa untuk perbaikan rumah dan fasilitas umum yang rusak, termasuk warung yang rusak. Pagi ini empat warung yang terdampak langsung kita bantu agar bisa segera jualan kembali,” kata Khofifah.

Khofifah mengatakan, bantuan itu untuk mempercepat proses rekonstruksi terdampak puting beliung.

Adapun bantuan untuk perbaikan dan penanganan rumah yang terdampak itu bersumber dari dari APBD Pemprov Jatim, APBD Pemkab Madiun dan Baznas Jatim melalui program Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu).

“Kita semua harus memberikan layanan terbaik bagi masyarakat dan gercep (gerak cepat). Dengan demikian masyarakat tenang, masyarakat tidak panik karena kami hadir di lapangan untuk memberikan perhatian dan perlindungan masyarakat sebaik mungkin,” katanya.

Khofifah juga mengapresiasi Bupati Madiun, Ahmad Dawami serta Forkopimda setempat yang dengan cepat melaporkan kondisi rumah terdampak.

Khofifah mengatakan, malam hari setelah kejadian dilaporkan ada 498 rumah terdampak. Kemudian pada pagi harinya bertambah menjadi 502 rumah.

“Artinya tingkat presisi dari pendataan tim manajemen kebencanaan di Kabupaten Madiun ini bagus sekali,” katanya.

Dia juga memuji para relawan yang dengan cepat datang untuk membantu pemulihan bencana, terutama perbaikan atap rumah warga yang rusak.

Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro mengatakan, setelah kejadian puting beliung ini, dirinya bersama Forkopimda turun langsung menuju lokasi untuk memetakan rumah dan fasilitas umum yang terdampak.

Hasil pemetaan itu kemudian dilaporkan kepada Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Pihaknya berterimakasih atas kehadiran Khofifah ke lokasi bencana puting beliung itu.

“Terimakasih atas kehadiran Ibu Gubernur. Kehadiran Bu Gubernur memberikan semangat masyarakat. Tentunya kekompakan serta kebersamaan kita yang bisa meringankan beban saudara yang rumahnya terkena dampak,” katanya.

Diketahui, angin puting beliung melanda Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu (15/12/2021) sore.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/17/163300278/kunjungi-daerah-terdampak-bencana-puting-beliung-madiun-khofifah-beri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke