Salin Artikel

Plafon Seluruh Kelasnya Jebol, SD di Solo Terpaksa Buat Siswanya Belajar Bergantian

Jebolnya plafon ruangan sekolah itu terjadi akibat air hujan masuk melalui bagian atap yang bocor.

Kepala SDN Joyotakan 59 Solo Supatmi menjelaskan jebolnya plafon sekolah sudah terjadi sejak Oktober 2021 bersamaan dimulainya pembelajaran tatap muka (PTM).

"Siswa yang ikut PTM tidak semuanya masuk karena ruangannya sudah tidak memenuhi untuk digunakan pembelajaran," kata Supatmi di sekolahnya, Selasa (14/12/2021).

Menurut Supatmi, hanya tersisa dua ruangan sekolah yang kondisinya masih layak yakni ruang kelas V dan kantor.

Supaya siswa tatap bisa mengikuti PTM sekolah, pihaknya pun membagi mereka dalam shift pagi dan siang.

Supatmi menyebut SDN Joyotakan 59 mempunyai sebanyak 150 siswa mulai dari kelas I-VI.

"Siswa yang masuk PTM kita bagi shift pagi dan siang setiap hari karena hanya tinggal satu ruangan kelas. Setiap hari satu kelas," kata dia.

Supatmi mengatakan masih mencari tempat yang sesuai agar semua siswa dari kelas I-VI dapat mengikuti pembelajaran tatap muka.

Sebab, tahun depan SDN Joyotakan 59 akan dirobohkan dan dilakukan pembangunan ulang.

"Sekolah terakhir renovasi tahun 2005," ungkap Supatmi.


Pengawas sekolah Sri Wahyuni menambahkan, akan mencarikan tempat yang bisa digunakan sementara untuk kegiatan belajar dan mengajar selama sekolah mereka dibangun.

"Jalan terbaik seperti apa. Jadi kita sama-sama tidak mengganggu SD yang ditempati, tapi kita bisa memberikan fasilitasi kepada anak-anak supaya PTM berjalan lancar," kata dia.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan SDN Joyotakan 59 akan mulai dibangun awal 2022.

Menurut putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), detail engineering design (DED) untuk pembangunan SDN Joyotakan 59 sudah jadi.

"DED-nya sudah jadi. Tahun depan mulai dikerjakan. Anggarannya sudah masuk dalam pembahasan APBD 2022 tapi ada kekurangan sedikit. Lha besok kita intervensi di anggaran mendahului," kata Gibran.

Selain SDN Joyotakan 59, kata Gibran ada beberapa sekolah dasar di Solo yang rencananya juga akan dibangun di tahun 2022.

"Ada tiga atau lima sekolah yang masuk prioritas pembangunan tahun ini," jelas Gibran.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/14/144357678/plafon-seluruh-kelasnya-jebol-sd-di-solo-terpaksa-buat-siswanya-belajar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke