Salin Artikel

Banjir Rendam 7 Kecamatan di HST Kalsel, 2.208 Jiwa Mengungsi

Data terbaru dari Penerangan Kodim 1002/HST, Sertu Maskuri mengatakan, tak kurang 2.208 jiwa kini menghuni titik-titik pengungsian yang tersebar di 7 kecamatan.

"Data terbaru pagi ini. Sebanyak 2.208 warga yang mengungsi," ujar Sertu Maskuri saat dikonfirmasi, Senin (29/11/2021).

Bantuan untuk para pengungsi, kata Maskuri, sudah mulai disalurkan, terutama bahan makanan.

"Kami sudah mendistribusikan bantuan berupa nasi bungkus ke titik-titik pengungsian," jelasnya.

Dia menambahkan, wilayah atau kecamatan yang paling banyak warganya mengungsi adalah Kecamatan Barabai.

Di Kecamatan Barabai, terdapat 9 titik pengungsian dengan jumlah pengungsi sebanyak 1.030 orang.

Hingga saat ini, banjir di HST belum mereda walaupun sudah ada tanda-tanda penurunan air.

"Kami tetap melaksanakan pemantauan ketinggian debit air Sungai Barabai, Sungai Hantakan, Sungai Batu Benawa dan Sungai Haruyan," jelasnya.

Jika hujan tak kunjung mereda, dikhawatirkan debit air di keempat sungai itu terus meluap dan membuat banjir terus meluas.

Diberitakan sebelumnya, tujuh kecamatan di HST, Kalsel terendam banjir luapan Sungai Barabai, Minggu (28/11/2021).

Banjir diakibatkan oleh tingginya curah hujan yang turun selama beberapa hari terkahir.

Petugas gabungan dari TNI Polri dan BPBD sert relawan bahu membahu mengevakuasi warga yang rumahnya terdampak banjir.

Selain merendam rumah-rumah warga, banjir juga merendam fasilitas umum seperti sekolah, kantor pemerintahan dan juga tempat peribadatan.

https://regional.kompas.com/read/2021/11/29/133610878/banjir-rendam-7-kecamatan-di-hst-kalsel-2208-jiwa-mengungsi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke