Salin Artikel

Selepas Ganjil Genap, Polisi Terapkan One Way di Puncak Bogor

Pantauan Kompas.com, polisi memberlakukan sistem one way ke arah bawah sejak pukul 12.00 WIB .

Arus lalu lintas yang mengarah ke Jakarta terlihat ramai.

Sebaliknya, arus kendaraan yang hendak naik ke atas Puncak dihentikan sementara di titik pintu masuk kawasan Puncak.

KBO Lantas Polres Bogor Iptu Ketut Lasswarjana mengatakan, pemberlakuan one way ini dilakukan setelah penerapan uji coba ganjil genap pada siang tadi.

Hal tersebut dilakukan karena arus lalu lintas yang mengarah ke Jakarta atau dari atas Puncak terus meningkat.

Untuk mengantisipasi kepadatan arus balik, polisi harus menerapkan one way sampai malam.

"Ganjil genap tadi sudah diterapkan, jadi dari jam 12 siang tadi sudah kita mulai one way, mungkin rekayasa ini akan berlaku sampai setelah maghrib saja," ucap Ketut saat ditemui Kompas.com di Pospol Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Minggu.

Ia menuturkan, meningkatnya volume kendaraan yang menuju Jakarta karena bertepatan dengan arus balik akhir pekan.

Karenanya, penerapan one way ini sifatnya hanya situasional, tergantung kondisi arus lalu lintas di lapangan.

Ketut menegaskan, rekayasa one way ini bukan berarti menggantikan penerapan uji coba ganjil genap.

"Sekarang ini kendaraan roda empat yang belum turun ke bawah ada 19.315 kendaraan. Jadi arus yang ke bawah itu masih ramai sesuai data kita sekarang ini yaitu roda empat karena kalau data untuk roda dua enggak ada," ungkapnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/09/05/174530478/selepas-ganjil-genap-polisi-terapkan-one-way-di-puncak-bogor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke