Salin Artikel

Presiden Jokowi Bakal Resmikan Industri Beras Porang di Madiun

"Saya bersama Bupati Madiun dan jajaran eselon 1 Kementan, hari ini datang ke industri porang di Madiun untuk persiapan kehadiran Bapak Presiden. Beliau akan melakukan peresmian industri dan sekaligus peletakan batu pertama untuk industri lanjutan, industri beras porang," kata Mentan Syahrul Yasin Limpo, Jumat (13/8/2021).

Porang jadi komoditas andalan baru

Mentan mengatakan, porang merupakan pilihan Presiden Jokowi untuk menjadi komoditas andalan baru di Indonesia.

Khususnya, untuk membuat alur ekspor yang lebih beragam dan lebih optimal ke seluruh mancanegara.

Oleh karena itu, Kementerian Pertanian (Kementan) bersama pemerintah daerah dan pelaku usaha terus memperbaiki budidaya porang menjadi lebih maju.

Usaha itu mulai dari proses pasca-panen, pengumpulan dan bagaimana membawanya masuk ke industri untuk meningkatkan nilai.

Selanjutnya ialah melakukan ekspor ke negara negara tertentu.

"Porang menjadi komoditas negara tropis spesifiknya Indonesia memiliki kemampuan itu dan Bapak Presiden mau melihat. Juga kita berharap sesuai perintah Bapak Presiden, kita makan tidak hanya beras, boleh kenyang dengan berbagai aneka ragam komoditi yang kita miliki. Itulah khas pak Jokowi yang akan hadir pada saatnya nanti," ungkap Mentan SYL.


Nilai ekspor tinggi

Sementara itu, Direktur Jenderal Tanaman Pangan, Suwandi menambahkan, Kementan menjadikan porang sebagai mahkota, masuk dalam program gerakan tiga kali lipat ekspor (Gratieks), di samping sarang burung walet.

Adapun, dia menyebutkan nilai ekspor porang pada tahun 2020 sebesar Rp 923,6 milar.

Negara tujuan ekspor porang yakni China, Thailand, Taiwan, Vietnam, Myanmar, Jepang, dan beberapa negara lainnya.

https://regional.kompas.com/read/2021/08/13/155653378/presiden-jokowi-bakal-resmikan-industri-beras-porang-di-madiun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke