Salin Artikel

Positif Covid-19, Begini Kondisi Terkini Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin

KOMPAS.com - Setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen mengaku kondisinya sudah membaik dan disarankan untuk isolasi mandiri.

"Alhamdulillah keadaan saya sudah membaik, tinggal pemulihan dan isman sampai negatif," kata pra yang akrab disapa Gus Yasin saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Rabu (23/6/2021).

Gus Yasin mengetahui dirinya terpapar Covid-19 setelah menjalani pemeriksaan spesimen saat hendak melakukan perjalanan dinas ke Jakarta, pada Minggu (20/6/2021) lalu.

"Kemarin Minggu saya swab PCR karena saya akan ke Jakarta sama ajudan dan pegawai TU rumdin, hasilnya saya positif dan yang lain negatif," ujarnya.

Setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Gus mengaku tidak mengalami gejala apa pun.

Namun, keesokan harinya ia baru merasakan gejala sepeti mual, pusing, meriang, hingga hidung mampet. 


Melihat gejala tersebut, dokter pun menyarankannya untuk ke rumah sakit hingga akhirnya dokter memintanya menjalani perawatan di RSUP Kariadi Semarang. Sebab, Gus juga memiliki penyakit penyerta.

"Akhirnya team dokter datang untuk pemeriksaan. Saran dokter dirawat, sebab saya punya komorbid asma dan obesitas," ujarnya.

Setelah menjalani perawatan selama tiga hari, konidis Gus pun mulai membaik hingga ia diizinkan untuk isolasi mandiri.

Untuk menekan agar penyebaran Covid-19 tidak meluas, Gus Yasin pun meminta kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Kepada masyarakat jangan pernah lepas masker. Taati protokol kesehatan karena Covid-19 tidak kenal siapa kita, jangan kasih lengah. Dengan mawas kita banyak menolong orang," ungkapnya.

 

(Penulis : Kontributor Semarang, Riska Farasonalia | Editor : Dony Aprian)

https://regional.kompas.com/read/2021/06/24/052800878/positif-covid-19-begini-kondisi-terkini-wakil-gubernur-jateng-taj-yasin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke