Salin Artikel

Ke Bandung, Menkes Sampaikan Pesan Presiden soal Target 1 Juta Vaksinasi

BANDUNG, KOMPAS com - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi sampaikan pesan Presiden Indonesia, Joko Widodo yang ingin melihat satu juta vaksinasi di bulan Juli.

Adapun TNI dan Polri diharapkan membantu Menteri Kesehatan untuk mencapai satu juta vaksinasi tersebut.

"Presiden pesan, ingin lihat satu juta vaksinasi per hari di bulan Juli. Dan beliau juga pesan, TNI dan Polri karena jalurnya sampai ke pelosok daerah, coba Pak Menkes dibantu biar bisa 100 ribu per hari. Dan penyuntikkannya kalau bisa dilakukan di lapangan terbuka yang sirkulasi udaranya bagus seperti di stadion," ucap Budi usai meninjau vaksinasi massal di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung, Kamis (17/6/2021).

Pada kesempatan tersebut, Budi beserta Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit meninjau kegiatan vaksinasi di Bandung.

Budi berpesan kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan tersebut agar tetap menjaga jarak.

"Alhamdulillah bagus dan ramai, dan pesannya yang di luar jangan menempel- nempel, takut menulari," katanya.

Sementara itu, Panglima TNI Marsekal, Hadi Tjahjanto mengucapkan terima kasih atas antusias masyarakat yang ikut mensukseskan kegiatan vaksinasi nasional yang dilaksanakan hari ini.

"Saya ingin ucapkan terima kasih atas antusias masyarakat untuk mensukseskan vaksinasi nasional yang hari ini akan dilaksanakan vaksinasi sebanyak lima ribu orang. Namun kemungkinan akan lebih karena lihat antusias masyarakat di luar sana sangat banyak," ucap Hadi.

Di Bandung sendiri, ia melihat banyak usia produktif yang datang mengikuti kegiatan itu.

"Program satu juta sudah kita mulai laksanakan walaupun bulan Juni ini kita targetnya masih 700, namun optimis bisa lebih karena sesuai perhitungan. TNI di satu titik bisa melaksanakan sekitar dua ribu, dengan Polri dikali dua, bisa empat ribu satu hari," jelas Hadi.


Dijelaskan bahwa TNI dan Polri sudah merencanakan pelaksanaan kegiatan ini di seluruh Indonesia dengan jumlah 100 titik.

"Jadi kalau satu hari 4.000 kali 100 titik, satu hari sudah capai 400.000, dan hari ini kita bisa laksanakan program 400.000 itu," pungkas Hadi. Sedang di bulan Juli, pihaknya optimis vaksinasi satu juta per hari bisa tercapai. Harapan kita semua program vaksinasi nasional ini sesuai rencana dan target yang kita inginkan, saya mohon dukungan rekan media untuk program satu juta per hari," ucap Hadi.

Sementara itu Kapolri, Jenderal Listyo Sigit mengatakan bahwa tinjauan yang dilakukannya bersama Menkes dan Panglima TNI serta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk menindak lanjuti arahan dari Presiden Joko Widodo terkait vaksin satu juta sehari.

"Kita ingin mengetahui proses pengorganisasian dari proses vaksinasi yang dilaksanakan di GBLA ini," ucapnya.

Pihaknya melihat kemampuan tim secara teknis dalam kegiatan tersebut dapat memobilisasi dan memvaksinasi warga dalam waktu satu jam.

Dengan begitu, pihaknya optimis vaksinasi satu juta sehari bisa dilaksanakan.

"Kalau kita lihat kita tentunya optimis program presiden untuk satu juta sehari itu bagaimana potensi Pemda, Polri semuanya dioptimalkan. Harapan kita di awal Juli atau sebelum itu satu juta, satu hari bisa dilaksanakan," pungkas Listyo.


Untuk itu, Listyo meminta dukungan masyarakat di seluruh Indonesia untuk mencapai satu juta vaksinasi sehari tersebut.

"Mohon doakan dan sosialisasikan kepada masyarakat yang belum vaksinasi untuk berbondong-bondong datang ke sentra vaksinasi yang akan diadakan di tingkat provinsi, di kabupaten, dan di tingkat kecamatan. Jadi mohon dukungan untuk segera kita laksanakan sehingga angkanya bisa sesuai harapan," ucapnya.

Berdasarkan pantauan, Stadion GBLA dipadati warga masyarakat yang hendak mengikuti kegiatan vaksinasi massal tersebut.

Kepadatan mulai terlihat mengular di gerbang biru stadion dan masuk ke area pendaftaran.

Ribuan orang tersebut berasal dari Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Cimahi, dan Sumedang.

Beberapa tenda dibangun di sisi kiri dan kanan untuk ruang validasi data, tes kesehatan, dan vaksinasi.

https://regional.kompas.com/read/2021/06/17/162841478/ke-bandung-menkes-sampaikan-pesan-presiden-soal-target-1-juta-vaksinasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke