Salin Artikel

Perahunya Terbalik di Tengah Laut, Nelayan Ini Selamat berkat Minta Tolong di Medsos

Hal itu dialami empat nelayan yang perahunya terbalik saat melaut pada Selasa (1/6/2021) sekitar 11.30 Wita untuk mencari ikan di Teluk Tomini.

Mereka adalah Aslam (42), Adi Wirahman (35), Malik (29) dan Stinki (21).

Kala masih terombang-ambing, salah satu dari nelayan ini masih bisa menyelamatkan telepon selulernya.

Dengan telepon inilah kemudian mendokumentasikan kondisi mereka dengan video di telepon seluler mereka.

Dalam video itu terlihat perahu dalam kondisi terbalik dan seorang yang berusaha berdiri di tepi perahu sambal berpegangan.

Sementara seorang lagi terlihat berpegangan pada cadik yang berada di sisi kanan terendam di dalam air.

Rekaman berdurasi 19 detik ini kemudian dikirim ke salah satu anggota keluarga untuk memberitahu musibah yang mereka alami.

“Pada pukul 11.50 wita kami menerima informasi dari keluarga,” kata I Made Junetra, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Provinsi Gorontalo, Kamis (3/6/2021).

I Made Junetra kemudian mengerahkan bantuan pertolongan ke lokasi yang telah diinformasikan pihak keluarga.

Dalam pencarian dan pertolongan ini sejumlah personel dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), kepolisian, TNI Angkatan laut, Angkatan darat, taruna siaga bencana (Tagana) dan POSSI dikerahkan.


Mereka membantu proses pencarian kecelakaan laut yang dialami empat orang nelayan tradisional ini.

“Pada pukul 12.40 wita tim kami menemukan korban dalam kondisi terombang-ambing di tengah laut,” ujar I Made Junetra.

Proses pertolongan ini dilakukan hingga pukul 13.07 Wita, para korban dibawa ke dermaga Kawasan wisata Pohon Cinta, Marisa.

“Kami berhasil menyelamatkan para nelayan yang mengalami musibah di Teluk Tomini, dan menyerahkan ke keluarga,” ucap Junetra.

Sementara itu Aslam, salah seorang korban menceritakan jika saat kejadian mereka tengah memancing.

Ketiga orang temannya duduk di pinggir perahu, saat angin kencang dan berombak sontak perahu terbalik dengan cepat.

Penulis: Kontributor Gorontalo, Rosyid A Azhar

https://regional.kompas.com/read/2021/06/03/124521078/perahunya-terbalik-di-tengah-laut-nelayan-ini-selamat-berkat-minta-tolong

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke