Salin Artikel

5 Wisatawan Korban Dermaga Ambruk di Danau Sawahlunto Ditemukan Tewas

Diketahui ada lima wisatawan tercebur ke danau dan semuanya masih satu keluarga.

"Lima orang yang terjatuh ke danau itu akhirnya kita temukan. Semuanya dalam keadaan meninggal dunia," kata Kepala SAR Padang, Asnedi yang dihubungi, Kamis.

Asnedi mengatakan, proses pencarian dan evakuasi berlangsung hingga Kamis dini hari.

"Kita bekerja hingga dini hari sehingga lima korban yang tenggelam berhasil ditemukan," jelas Asnedi.

Mereka yang ditemukan meninggal dunia adalah tiga wanita berinisial WW (28), ENP (17), SR (26) dan dua pria berinisial LS (21) serta EYT (48).


Seluruh jenazah telah dikembalikan ke keluarga.

Sebelumnya diberitakan, lima wisatawan dilaporkan tenggelam di Danau Wisata Kandi, Kota Sawahlunto, Sumatera Barat, Rabu (26/5/2021) sore.

Mereka terjun ke danau akibat dermaga yang mereka naiki ambruk.

"Informasinya mereka selfi di dermaga danau. Namun dermaga itu ambruk sehingga lima orang tercebur ke danau," kata Kepala SAR Padang, Asnedi yang dihubungi Kompas.com, Rabu malam.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/27/114327278/5-wisatawan-korban-dermaga-ambruk-di-danau-sawahlunto-ditemukan-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke