Salin Artikel

Legislator Nilai Penyekatan Pemudik di Tol Semarang-Bawen Hanya Formalitas

UNGARAN, KOMPAS.com - Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Semarang Wisnu Wahyudi menilai kegiatan penyekatan pemudik di jalan Tol Semarang-Bawen hanya formalitas belaka.

Sebabnya, pemudik yang diperiksa swab antigen hanya yang mampir ke rest area.

Wisnu mengaku kecewa dengan pola tersebut karena bisa menyebabkan penyebaran Covid-19 semakin meluas.

"Ini kan yang diperiksa hanya yang mampir ke rest area Semarang-Bawen KM 429 saja. Namun kendaraan yang melaju lurus tanpa mampir tak ikut diperiksa meskipun nomor polisi yang digunakan di luar kawasan Semarang," terangnya, Senin (10/5/2021).

Menurut dia, semestinya pemeriksaan berlaku untuk semua kendaraan agar pengendalian penyebaran Covid-19 bisa berjalan maksimal.

Selain itu, juga masih ditemukan jalur-jalur tikus yang tanpa pengamanan.

"Jika memang berlaku aturan dilarang mudik, harusnya seluruh pintu masuk maupun keluar di Kabupaten Semarang harus diamankan," kata Wisnu.

Sehingga masih ada kebocoran pemudik yang masuk atau melintas ke Kabupaten Semarang.

"Kalau mau ke Kabupaten Semarang kan tidak hanya lewat dari Taman Unyil, jalan tikusnya banyak. Jangan sampai kecolongan lagi. Ini juga untuk kepentingan daerah biar aman dari lonjakan angka penularan Covid-19," ungkap politisi PDI-P.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Semarang Djoko Noerjanto mengatakan, pola pengamanan yang dijalankan sesuai dengan arahan pemerintah pusat.

"Di tol tentu tidak semua bisa dihentikan karena merupakan jalur cepat, jadi pemeriksaan di rest area," paparnya.

Mengenai titik jalan tikus yang tak ada pengamanan, dikarenakan keterbatasan anggota.

"Kami mengupayakan yang terbaik dalam pemantauan, tidak hanya pemantau namun juga untuk menekan angka penularan Covid-19 di Kabupaten Semarang. Karena memang anggota terbatas, tetapi kami selalu koordinasi dengan polres di titik yang sudah ditentukan," kata Djoko.

https://regional.kompas.com/read/2021/05/10/160817278/legislator-nilai-penyekatan-pemudik-di-tol-semarang-bawen-hanya-formalitas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke