Salin Artikel

Beli Laptop dan Jam Tangan Mahal, Mahasiswi Ini Ternyata Kuras ATM Ratusan Juta Milik Ibu Angkat

Ternyata pelakunya ialah anak angkatnya sendiri yang berinisial HP (23).

Uang ratusan juta tersebut telah dihabiskan untuk membeli peralatan elektronik mahal serta untuk berfoya-foya.

Dilansir dari Banjarmasin Post, barang bukti yang diamankan ialah 3 Iphone 12 Pro Max, 2 jam pintar merek Apple, 1 laptop Apple, 1 jam tangan, 2 tas, nota pembelian barang senilai Rp 78.000.000.

Selain itu ditemukan uang Rp 1,7 juta dari tangan HP, serta ada 2 buku tabungan lengkap dengan kartu ATM milik korban.

Beberapa waktu kemudian, korban tidak berhasil menemukan kartu ATM yang dia simpan di tas.

Dia lalu kembali ke bank untuk memblokir ATM miliknya.

"Korban baru saja memperbaiki kartu ATM miliknya yang rusak kemudian menyimpannya di tas. Berselang beberapa hari ketika korban mau ngambil uang, ATM tersebut sudah tidak ada," ujar AKP Gita Suhandi Achmadi dalam keterangan yang diterima, Rabu (28/4/2021).

Ada beberapa transaksi dengan nilai Rp 121.790.100.

M pun kaget karena tidak pernah melakukan transaksi tersebut.

"Korban mendatangi bank untuk melakukan pemblokiran, namun setelah di cek dari pihak Kantor Bank BNI ada yang melakukan penarikan dana ratusan juta," jelasnya.

M pun melaporkan kejadian itu kepada kepolisian.

Setelah dilacak, HP sudah berada di Banjarbaru, Kalsel.

HP ditangkap petugas gabungan Polda Kalteng dan Polda Kalsel saat berada di kos, Jalan Sapta Marga, Kota Banjarbaru, Kalsel, Minggu (25/4/2021) dini hari.

Pelaku dijerat dengan Pasal 362 KUHP dengan ancaman kurungan 5 tahun penjara.

Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Banjarmasin, Andi Muhammad Haswar | Editor : Khairina)

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Mahasiswi Kuras Isi ATM Orangtua Angkat untuk Beli Barang Mewah, Diciduk Polisi di Banjarbaru

https://regional.kompas.com/read/2021/04/28/155503078/beli-laptop-dan-jam-tangan-mahal-mahasiswi-ini-ternyata-kuras-atm-ratusan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke