Salin Artikel

Detik-detik Mobil Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Tanpa Palang Pintu, 2 Orang Tewas

KOMPAS.com - Nasib naas dialami Dwi Wantara (42) warga Kelurahan Sukomulyo,Kecamatan/Kabupaten Lamongan dan Fahrul Rozikin (19) warga Desa Wajik, Kecamatan/Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Pasalnya, mereka tewas setelah mobil Suzuki Ertiga yang dikendarainya tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Desa/Kecamatan Sukodadi, Lamongan, Sabtu (27/3/2021).

Saksi Alim (32) warga setempat mengatakan, kejadian berawal saat kendaraan yang ditumpangi kedua korban hendak melintas dari arah utara.

Korban yang hendak mengirim telur kepada pelanggannya itu diduga tidak memperhatikan arah kanan kiri perlintasan tanpa palang pintu tersebut.

Dugaan lain, mereka sedang asyik mengobrol sehingga tidak menyadari ketika ada kereta api yang hendak melintas.

Karena jarak kereta api saat itu sudah dekat, mobil korban yang sudah terlanjur masuk di perlintasan itu tidak bisa menghindar.

"Kelihatannya, korban tidak memperhatikan saat hendak melintas di atas rel KA," kata Alim kepada polisi di TKP.


Sementara itu, anggota Polsek Sukodadi Aiptu Ali Utomo mengatakan, akibat kecelakaan itu mobil korban terseret hingga puluhan meter.

"Saking kerasnya tabrakan, mobil sampai ringsek dan terseret hingga 30-an meter. Dua orang meninggal dunia di lokasi kejadian," ujarnya.

Korban saat ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan untuk dilakukan visum.

Untuk menghindari kasus serupa terjadi, pihaknya mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat melewati perlintasan KA tanpa palang pintu.

"Sehingga kami juga mengimbau kepada para pengguna, untuk lebih waspada dan hati-hati. Sebab sempat terjadi tabrakan kendaraan dengan kereta api di lokasi yang sama juga, meski itu sudah lama," kata Ali.

Penulis : Kontributor Gresik, Hamzah Arfah | Editor : Khairina

https://regional.kompas.com/read/2021/03/27/185110378/detik-detik-mobil-tertabrak-kereta-api-di-perlintasan-tanpa-palang-pintu-2

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke