Salin Artikel

30 Guru di Ponpes di Pekanbaru Diduga Keracunan Makanan Akikah, Ini Kronologinya

KOMPAS.com - Diduga keracunan makanan akikah, puluhan guru di Pondok Pesantren (Ponpes) Kuttab Al-Fatih di Jalan SM Amin, Kelurahan Delima, Kecamatan Bina Widya, Kota Pekanbaru, Riau, dilarikan ke rumah sakit, Rabu (17/3/2021).

Peristiwa itu, menurut polisi, terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Para korban segera dilarikan ke Rumah Sakit Aulia Pekanbaru.

Kronologi

Menurut polisi, pada Senin (15/3/2021), sekitar pukul 12.30 WIB, salah satu guru Ponpes Kuttab Al-Fatih mengadakan akikah seorang anaknya.
Setelah itu, guru tersebut mengantarkan makanan akikah ke ponpes.

"Ada sebagian guru yang memakan makananan pada siang hari dan ada juga yang makan saat buka puasa pada hari Selasa (16/3/2021)," kata Kapolsek Tampan Kompol Hotmartua Ambarita, Rabu (17/3/2021).

Lalu, sekitar pukul 04.00 WIB, para korban mulai merasakan pusing dan mual. Beberapa guru mencoba meminum obat, namun sakit itu tak kunjung hilang.

Akhirnya, salah satu guru menelpon pengurus yayasan, Hidayatullah (41), untuk memberitahu kejadian itu.

"Saksi satu (Hidayatullah) melakukan koordinasi dengan salah satu dokter di Rumah Sakit Aulia. Dokter tersebut mengarahkan untuk di bawah ke rumah sakit," kata Ambarita.

Lalu, sejumlah warga di sekitar ponpes melaporkan peristiwa itu ke polisi.

"Anggota datang ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk mencatat saksi-saksi terkait keracunan massal ini. Dugaan sementara, korban keracunan dari makanan," kata Ambarita.

(Penulis: Kontributor Pekanbaru, Idon Tanjung | Editor: Aprillia Ika)

https://regional.kompas.com/read/2021/03/18/100000178/30-guru-di-ponpes-di-pekanbaru-diduga-keracunan-makanan-akikah-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke